Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Seri The Witcher yang mendapatkan respon sangat positif membuat para penggemarnya berharap akan seri penerus setelah The Witcher 3. Menjawab pertanyaan mengenai The Witcher 4, CEO CD Projekt Red konfirmasikan seri ini tidak akan dilanjutkan. Popularitas seri The Witcher membuat banyak gamer bertanya-tanya apabila CD Projekt Red akan melanjutkn game ini. Tentu saja, akan sangat wajar apabila suatu pengembang meneruskan suatu seri apabila game tersebut memang terbukti sangat populer, dan The Witcher merupakan salah satunya. Namun, tentu saja tidak selamanya game yang terus mendapatkan sekuel akan mendapatkan kesuksesan yang sama. Seri-seri seperti Call of Duty dan Assassin's Creed merupakan contoh dari seri yang dapat dikatakan telah mendapatkan pasang surut sebagai seri tahunan. Saat ini, CD Projekt Red sedang sibuk mengembangkan Cyberpunk 2077, sebuah game dengan fokus pada mode permainan single-player layaknya The Witcher. Bedanya, Cyberpunk menghadirkan tema futuristik, yang sangat berbeda dengan The Witcher. Saat ditanyakan apabila CD Projekt Red akan meneruskan seri The Witcher dengan The Witcher 4, CEO Adam Kicinski tampaknya mengkonfirmasikan seri ini tidak akan mendapatkan kelanjutan. Namun, atas alasan apa game ini tidak akan mendapatkan sekuel setelah The Witcher 3? "Kami tidak dapat meneruskan seri ini, karena sejak awal The Witcher merupakan seri trilogi. Kami tidak dapat mengembangkan The Witcher 4 dengan alasan ini," Sebut Adam Kicinski. Dengan begini, tentunya CEO CD Projekt Red akan membuat sebagian penggemarnya sedih, namun jangan khawatir. Adam tidak begitu saja menutup kemungkinan adanya game yang didasari dari universe yang sama dengan The Witcher. Adam menyebut bahwa CD Projekt Red bisa saja akan membawakan game tersebut, namun saat ini mereka sedang memfokuskan pengembangan pada dua game mereka, Cyberpunk dan Gwent. Untuk saat ini, daripada kalian berharap akan adanya The Witcher 4, ada baiknya kalian menunggu Cyberpunk 2077 yang juga dikembangkan oleh CD Projekt Red.
Disamping itu, menurut kalian apakah sebaiknya CD Projekt Red mengikuti permintaan para gamer untuk melanjutkan seri trilogi The Witcher? Ataukah sebaiknya The Witcher berakhir pada seri ketiga? Diedit oleh Fachrul Razi