TUTUP

MANTAP, Microsoft Umumkan Tiga Gears of War Terbaru!

Satu? Dua? Ini dia tiga game Gears of War terbaru, lengkap dengan seri spin-off!

Dua tahun setelah Gears of War 4 dirilis, tidak ada yang menyangka Microsoft akan mengumumkan game Gears of War terbaru. Dan menariknya, tidak sedikit dari para penggemarnya yang nyaris kecewa dengan trailer pertamanya. Tidak ada yang menyangka juga, Microsoft tidak hanya menyediakan satu maupun dua seri Gears of War terbaru, bahkan kalian akan mendapatkan tiga game terbaru! Dari spin-off mobile menuju seri utama, bersiaplah untuk dikagetkan oleh Microsoft. Dimulai dari pengumuman pertama, Microsoft menampilkan sebuah logo yang sudah tidak asing di mata gamer. Dengan suara gergaji mesin yang khas, inilah seri spin-off yang dikhususkan untuk ponsel pintar, Gears POP. Dengan tampilan karakter yang serba mungil, Gears POP merupakan kolaborasi antar seri Gears of War yang sekarang dinamakan dengan Gears bersama dengan Funko Pop, lini figure dengan kepala super besar serta badan kecil. Tanpa ada cuplikan gameplay yang ditampilkan, Gears POP akan dirilis pada tahun 2019 mendatang untuk android dan iOS. Melanjutkan trailer yang sempat mengecewakan para penggemar berat Gears of Wars, Microsoft menambahkan satu trailer untuk disaksikan. Para penggemar seri XCOM mungkin akan tertarik dengan spin-off taktikal satu ini. Dirilis sebagai game eksklusif untuk PC, Gears Tactics menghadirkan alur permainan berupa turn-based tactics seperti yang kalian temukan pada seri XCOM. Sayangnya, Gears Tactics terbatas hanya untuk sistem operasi terbaru saja. Mengingat Microsoft ingin menghadirkan OS terbaru mereka, sudah dipastikan kalian akan membutuhkan Windows 10 dengan update terbaru untuk mengunduh dan memainkan game ini. Eits, deretan game Gears tidak berhenti sampai Gears Tactics saja. Ternyata, Microsoft secara cerdik menyimpan trailer yang sudah para gamer tunggu-tunggu, dan game yang dimaksud adalah... Nama yang diubah bukan berarti game yang ditampilkan juga ikut berubah. Mengikuti alur dari seri Gears of War, para penggemar bisa sekali lagi kembali merasakan keganasan dunia Gears of War melalui Gears 5. Melalui sederetan wajah-wajah yang familiar, kalian akan melihat tokoh-tokoh seperti Marcus Fenix dan JD Fenix yang kembali mewarnai seri ini. Berbeda dengan seri sebelumnya, kali ini pemain akan mengendalikan Kait Diaz.


Masih ada banyak game dari presentasi Microsoft yang patut kalian lihat. Stream lengkap mengenai Microsoft yang ditayangkan secara live pada jam 3 lalu dapat disaksikan melalui"> tautan ini.