TUTUP

Epic Mickey 2: The Power of Two, Tumpas Kejahatan dengan Kuas

Sekuel pertama Epic Mickey ini hadir dengan banyak perubahan disana sini yang membuat game kedua ini tampil dengan lebih baik dari pendahulunya.

Developer: Blitz Games Studios Publisher: Disney Interactive Studios Platform: PS3, Xbox 360, Mac, PC, Wii, Wii U Genre: Action Release Date: 18 November 2012 Pada akhir November dua tahun lalu, sebuah judul game dari franchise Mickey Mouse diluncurkan untuk Nintendo Wii. Game yang berjudul Epic Mickey ini mendapatkan sambutan yang beragam baik itu dari pemerhati atau dari pemain game itu sendiri. Game ini dikatakan memiliki karismanya sendiri, karena meski kurang dalam hal-hal teknis seperti kontrol kamera yang kurang interaktif serta voice acting yang tidak banyak, game ini ternyata dianggap memiliki gaya gambar dan cerita yang bagus, namun sangat kurang improvisasi di sana sini. Melihat sebenarnya potensi dari game ini cukup besar, Disney siap merilis Disney Epic Mickey 2: The Power of Two atau yang dalam versi Eropanya disebut dengan nama Disney Epic Mickey: The Power of 2  ini adalah sekuel langsung dari Epic Mickey yang akan rilis 18 November mendatang untuk konsol rumahan, yakni Wii, PlayStation 3, Xbox 360, Mac OS X, Microsoft Windows, dan Wii U.

Selamatkan Wasteland dengan Mickey-mu Sendiri

Game yang ber-setting beberapa waktu setelah Epic Mickey ini kembali menceritakan tentang usaha Mad Doctor dalam menguasai Wasteland dan mengharuskan Mickey untuk kembali ke tempat tersebut dan menumpas kejahatan yang diciptakan oleh Mad Doctor. Namun tentang bagaimana cara Mad Doctor ini kembali ke Wasteland masih misterius.

Awalnya, Mad Doctor ini berkata bahwa ia merasa bersalah akan tindakannya merusak Wasteland dan mengajak Oswald the Rabbit untuk membantunya membersihkan Wasteland dari kekacauan. Awalnya Oswald sangat ragu terhadap tawaran ini, namun akhirnya ia mau membantu Mad Doctor. Tapi ternyata, firasat Oswald sebelumnya benar, Mad Doctor hanya ingin kembali untuk menguasai Wasteland.

Oswald yang tidak dapat bekerja sendirian ini akhirnya dibantu oleh Mickey. Berbeda dengan Mickey yang menggunakan kuas, Oswald menggunakan remote control (penjelasan mengenai guna remote control ini akan dijelaskan dibawah). Nantinya, Mickey dan Oswald akan bertemu dengan berbagai macam robot dan musuh-musuh unik yang diciptakan oleh Mad Doctor untuk menguasai Wasteland, termasuk robot besar bernama Eliot.

Hal yang seru dari game ini, selain kamu dapat bermain sebagi Oswald adalah bagaimana kamu dapat memilih ceritamu sendiri. Nantinya di dalam game kamu akan melihat beberapa opsi selama perjalananmu, opsi-opsi tersebut akan membentuk cerita dan Mickey-mu.

Karakter Disney yang Hampir Terlupakan Kini Datang Untuk Membantumu

Berbeda dengan Mickey yang sangat mendunia, karakter Oswald the Rabbit yang merupakan “saudara” dari Mickey ini bisa dikatakan merupakan sebuah karakter kartun Disney yang nyaris terlupakan. Oswald the Rabbit yang memiliki bentuk mirip dengan Mickey versi jadul alias jaman dahulu ini merupakan salah satu dari karakter yang dianimasikan pertama kali oleh Disney.

Ia memiliki julukan “Oswald the Lucky Rabbit” pada jamannya dulu. Oswald sendiri pernah hadir pada seri pertama game ini, namun ia tidak dapat dimainkan dan hanya merupakan karakter pembantu. Tapi pada game kali ini, Oswald akan hadir secara penuh sebagai karakter utama pembantu Mickey yang dapat kamu mainkan sebagai player-2 atau bisa juga digerakkan dengan CPU.

Oh ya, Oswald di sini tidak hadir sendirian lho, ia juga hadir bersama istrinya, Ortensia yang memiliki bentuk seperti versi cewek dari Felix the Cat hanya ditambah bunga di kepalanya.



Pilih Ceritamu Sendiri dan Dapatkan Hasil yang Berbeda di Setiap JawabannyaEpic Mickey 2The key is asking players, ‘How do you succeed? What defines a hero? What makes Mickey a hero for you?, and then the way this is exactly like every other game I’ve ever done is that I hope you have no idea what I think or what our QA department or design department thinks defines a hero, because the only thing that matters is what you think defines a heroEpic Mickey dan Epic Mickey Two, Head to HeadEpic MickeyEpic Mickey 2Epic MickeyEpic MickeyEpic Mickey 2
  1. Dalam Epic Mickey, semua kustomisasi yang kamu lakukan akan hilang seiring dengan bergantinya stage, jadi kamu harus secara terus menerus melakukan setting pada Mickey-mu. Hal ini tidak berlaku lagi di Epic Mickey 2.
  2. Epic Mickey memiliki isu dengan kamera dan sudut pengambilan gambar, dan kamera ini tidak dapat kamu atur sendiri. Sedangkan pada game kali ini hal itu berubah, kali ini akan ada dua opsi kamera yang bisa kamu akses dengan menekan tombol Select. Kamera pertama mengarah ke tengah dan kamera kedua dapat kamu kontrol secara manual dengan analaog stick-mu. Pada demo di E3 lalu, kamera yang mengarah ke tengah dirasa kurang nyaman oleh beberapa penggunanya, namun untuk kamera manual dirasa sudah cukup baik.
  3. Bila pada Epic Mickey kamu menikmati jalan permainan di dalam game tanpa bantuan orang lain, maka kali ini kamu bisa bermain secara co-op, kamu sebagai Mickey dan temanmu sebagai Oswald atau sebaliknya. Dan juga semua cut-scene yang ada akan diberikan voice acting secara penuh.

Keseluruhan, ketiga perbedaan yang cukup mendasar tersebut dapat menunjukkan bagaimana nantinya Epic Mickey 2 ini bisa tampil lebih bagus dari pendahulunya.

Paint and Thinner, Kreasikan Wasteland Sesuai Keinginanmu

Mine Train Through Nature's Wonderland, Stage Klasik yang Membawamu BernostalgiaEpic Mickey 2Mine Train Through Nature’s WonderlandSnow White and the Seven Dwarves