Tiga judul pertama Crash Bandicoot termasuk sebagai game platformer terbaik sepanjang masa. Versi N. Sane Trilogy ini sukses menyajikan itu untuk generasi HD, lengkap dengan tingkat kesulitan aslinya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Image credits: Playstation.com[/caption]
Apakah game yang satu ini layak dimainkan, walau tingkat kesulitannya begitu brutal? Baca saja review Crash Bandicoot N. Sane Trilogy ini!
Penyajian Sebagaimana Aslinya, dengan Kualitas HD
[duniaku_baca_juga]
Crash Bandicoot N. Sane Trilogy adalah
remaster dari tiga judul
Crash Bandicoot pertama:
Crash Bandicoot, Crash Bandicoot 2: Cortex Strikes Back, dan
Crash Bandicoot 3: Warped. Pendekatan yang diambil Vicarious Visions untuk
N. Sane Trilogy sederhana saja. Mereka memoles grafis dan musik dari game-game tersebut hingga berkualitas HD dan dapat dinikmati oleh gamer era sekarang. Namun mereka terasa tidak melakukan sentuhan ekstra ke
gameplay utamanya. Gaya permainan dari judul-judul yang disajikan di dalam
N. Sane Trilogy masih sama seperti versi PS1-nya. Hanya saja dengan tambahan seperti bisa menggunakan Coco Bandicoot serta
mode Time Attack di
Crash Bandicoot 1 dan 2. Bahkan ada juga
glitch yang masih dipertahankan, seperti kemampuan untuk memanjat dan berlari di tambang level The High Road dan Road to Nowhere.
Mungkin sebenarnya ini bukan glitch, tapi solusi yang diselipkan oleh Naughty Dogs saat membuat game aslinya dulu.[/caption] [duniaku_adsense] Jadi, apakah ini hal yang buruk? Sebagai pemain lama, penulis memang jadi tidak merasakan ada sesuatu yang baru. Namun sebenarnya langkah Vicarious Visions ini tepat. Pada dasarnya, trilogi awal
Crash Bandicoot adalah contoh game platformer terbaik sepanjang masa. Hal itu masih terasa sampai sekarang. Seperti dulu, kendali untuk Crash dan Coco sederhana. Kamu bisa jalan, kamu bisa lompat, kamu bisa berputar untuk menyerang. Kamu tinggal menggunakan skill-skill yang para Bandicoot ini miliki untuk bertahan hidup dari level-level yang brutal.
Tingkat Kesulitan Juga Sama Seperti Aslinya
Crash Bandicoot adalah game platformer, seperti
Super Mario Bros. Seperti
Super Mario Bros juga, di sini Crash bisa mati hanya karena dia salah lompat, salah sentuh, dan lain sebagainya. Dulu, Naughty Dogs menyajikan desain level kreatif yang terkadang menjurus sadis. Di Slippery Climb di segmen
Crash Bandicoot 1 misalnya, ada bagian yang mengharuskan kamu lompat-lompat dengan
timing yang sangat cepat. Meleset sedikit saja, kamu antara terjatuh kembali ke bawah dan harus naik dengan susah payah lagi, atau sekalian mati. Lalu karena di level itu
checkpoint juga minim, kamu pun harus mengulanginya lagi dari tempat yang cukup jauh. Vicarious Visions menyajikan kembali level-level "neraka" itu di versi
remaster ini. Siap untuk menguji mental para pemain lama, sekaligus membuat menjerit pemain baru. Para pemain baru yang baru menyentuh
Crash mungkin akan kaget. Pasalnya, saat
Crash pertama rilis, masih segar di benak para pemain game seperti
Super Mario Bros, Sonic, dan
Battletoads. Tingkat kesulitan seperti ini pun masih awam. Bahkan mungkin
Crash malah lebih mudah dari game di era Nintendo, seperti
Ghosts and Goblin. Tapi genre
platformer sudah tidak diminati seperti dulu.
Sonic masih mencoba bertahan, tapi berulang kali gamenya dihujani kritik. Demikian pula dengan
Crash, sebelum
N. Sane Trilogy ini. Karenanya, tak heran kalau tingkat kesulitan
Crash sampai menjadi bahan meme saat perilisannya. Pemain modern mungkin kaget dengan kesadisan rancangan level game
platformer ini.
Tapi jangan salah, rancangan level di
Crash mungkin kadang terasa ganas. Namun ada alasan Vicarious Visions tidak mengutak-atik untuk mempermudahnya. Naughty Dogs dulu berhasil membuat level yang menantang, namun masih adil. Asal kamu sabar dan mengamati baik-baik pola dan
timing dari musuh dan rintangan, kamu pun bisa mengatasi rintangan-rintangan terparah yang bisa disajikan game ini. Variasi levelnya juga menarik. Ada yang sederhana, di mana kamu tinggal maju. Ada yang kamu harus lari dari batu yang menggelinding dengan sakti sampai mengabaikan jurang. Ada yang kamu harus cerdik dan lincah untuk selamat di kegelapan. Bahkan ada juga level balapan. Game ini juga akan berbaik hati membantumu kalau kamu terlalu sering mati. Mulai dari memberikan topeng Aku-Aku untuk melindungimu dari serangan musuh, selalu memberikan 4
live kalau kamu mencoba lagi setelah
Game Over, bahkan memunculkan
checkpoint kalau kamu kewalahan di level tertentu. Beberapa fitur itu tidak ada di game aslinya, jadi sebenarnya... game ini justru bisa terasa lebih mudah untuk para veteran.
Berdasarkan pembahasan panjang di atas, rasanya kamu sudah mendapat bayangan seperti apa game ini. Tapi kalau kamu masih ingin tahu lebih banyak, baca saja lanjutan review Crash Bandicoot N. Sane Trilogy ini di halaman kedua!
Durasi Permainan
[duniaku_baca_juga] Menamatkan asal satu game di
N. Sane Trilogy tidak akan memakan waktu lama kalau kamu sudah menguasainya. Penulis bisa menghabiskan dua pulau terakhir di segmen
Crash Bandicoot 1 dalam satu hari. Tapi masing-masing game memiliki
collectibles yang bisa kamu peroleh, mulai dari
gem, relic, dan lain sebagainya. Mengingat betapa menantangnya beberapa level di game ini, mencoba meraih 100%
complete bisa memakan waktu yang lumayan. Lalu ingat, yang ada di
N. Sane Trilogy bukan hanya satu game saja. Ada tiga game di sini. Mengumpulkan 100% segala sesuatu di masing-masing game bisa jadi tantangan yang akan menyita banyak waktumu. Jadi, ya, jangan khawatir.
Crash Bandicoot N. Sane Trilogy bisa menemanimu untuk durasi yang cukup lama. Selama kamu tidak menyerah duluan, tentu saja.
Jelas Tidak Cocok untuk yang Tidak Suka Platformer
[duniaku_adsense] Dengan segala kelebihannya,
Crash Bandicoot penulis rasa cocok untuk beberapa golongan: mereka yang suka tantangan, mereka yang suka game
platformer (terutama karena genre yang satu ini sekarang begitu jarang ditemui), serta para fan Crash yang sudah lama menanti game bagus dari sang Bandicoot. Sebaliknya, kalau kamu tidak suka
platformer dan mudah frustrasi tidak dianjurkan untuk membeli game yang satu ini. Besar kemungkinan kamu akan berhenti memainkannya setelah
stuck. Tapi kalau kamu tetap ingin mencoba, biar penulis beri saran:
Crash Bandicoot 1 tetap segmen yang paling sulit dari trilogi ini. Kalau kamu
stuck, coba dulu lompat ke level-level dari
Crash Bandicoot 2 atau
Crash Bandicoot 3. Kamu juga bisa mencoba membaca tips bertahan hidup di
Crash Bandicoot, yang juga telah ditulis di
Duniaku.net ini.
Kesimpulan
Kesimpulan dari review
Crash Bandicoot N. Sane Trilogy ini adalah: memainkan game ini rasanya seperti kembali bertualang dengan Crash di era PS1, tapi dengan tambahan visual dan audio HD. Tambahan-tambahan seperti
mode Time Attack di segmen
Crash Bandicoot 1 dan
Crash Bandicoot 2, serta pilihan untuk menggunakan Coco di dua game itu, bisa memberi sentuhan baru untuk para veteran. Game ini direkomendasikan untuk para fan Crash, fan genre
platformer klasik, atau gamer yang mencari tantangan. Tapi hati-hati, kesulitan di game-game ini masih sama brutalnya dengan game aslinya!
Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info >>> http://www.gameprime.asia/pameran