Playground Games, pengembang dibalik seri Forza Horizon telah mengkonfirmasi bahwa proyek terbaru mereka adalah RPG Open World!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Sumber: Push Square[/caption]
Pengembang game racing Forza Horizon, Playground Games telah mengkonfirmasi bahwa proyek terbaru mereka adalah sebuah RPG Open World!
[duniaku_baca_juga] Awal tahun 2017 pengembang
Forza Horizon, Playground Games telah mengumumkan bahwa mereka telah memiliki rencana untuk mulai mengembangkan sebuah game yang berbeda genre dengan
Forza Horizon. Selanjutnya pada bulan Februari 2017, studio game yang berbasis di Inggris ini mengumumkan bahwa mereka membuka studio kedua untuk pengembangan IP
(intellectual property). [read_more id="346192"] IP baru ini diberi kode nama Project 2 dan kemudian terungkap baru-baru ini bahwa game tersebut akan menjadi semacam RPG. Sayangnya, tidak ada rincian lebih lanjut seperti apa gameplay atau fitur yang akan diusung oleh Playground Games. Ada rumor yang beredar bahwa proyek baru dari
developer game
Forza ini akan menjadi RPG
open world dan tampaknya memang benar. Pengungkakpan tersebut muncul sebagai bagian dari konfirmasi Playground Games yang telah mendapatkan "rumah" baru di St Albans House di Leamington Spa, Inggris yang jaraknya hanya 1 km dari tempat mereka sekarang. Para tim developer game ini akan menempati seluruh bangunan dengan tambahan jumlah staf mereka yang semula 115 orang menjadi 120 untuk fokus terhadap proyek game AAA RPG
open world yang masih belum diumumkan ini.
Sumber: cracked-games[/caption]
Well, akhir-akhir ini kami sering melihat
developer game yang keluar dari zona nyaman mereka untuk mencoba sesuatu yang baru. Sebagai contoh kami melihat Ninja Theory mengambil risiko yang terbayar dengan luar biasa lewat Hellblade dan sekarang mereka telah memanen usaha keras tersebut, karena Hellblade telah menghasilkan lebih dari USD13 juta (sekitar Rp175 miliar). Playground Games telah mendapatkan reputasi yang cukup baik di mata komunitas game lewat seri
Forza Horizon mereka yang juga mendapatkan banyak pujian dari
reviewer. Forza Horizon 3 menjadi game paling laris kedua di
platform Xbox One dengan total penjualan hingga 2.5 juta kopi. [read_more id="348361"] Apakah proyek terbaru RPG
open world yang dikembangkan oleh Playground Games akan sukses? Beri pendapatmu lewat komentar di bawah ya!
Diedit oleh Fachrul Razi