TUTUP

Sinopsis Ticket to Paradise, Film Amerika yang Berlatar di Bali

Latarnya Bali... tapi syutingnya bukan di Bali?

Universal Pictures mempersembahkan sebuah film komedi romantis berjudul Ticket to Paradise yang tayang di bioskop Indonesia. Menariknya, latar film ini di Bali, loh!

Bagaimana keseruan kisah romantis berbalut komedi yang satu ini? Simak sinopsis Ticket to Paradise dan seputar informasi terkait penayangan filmnya berikut ini.

1. Sinopsis Ticket to Paradise

dok. Universal Pictures/ Ticket to Paradise

Film ini menceritakan pasangan suami istri yang telah berpisah, yaitu David Cotton dan Georgia Cotton. Keduanya hendak pergi ke Bali, dengan maksud mendatangi sang putri, Lily, yang berkata ingin menikah dengan seorang laki-laki asal Indonesia bernama Gede.

Meskipun telah lama berpisah, baik David maupun Georgia, keduanya berusaha mengalah pada ego masing-masing demi Lily. Mereka ingin sang putri memikirkan dengan matang mengenai keputusan untuk menikah tersebut.

David dan Georgia tak ingin nasib pernikahan Lily dan calon suaminya kelak kandas di tengah jalan seperti pernikahan mereka.

Baca Juga: Sinopsis Confidential Assignment 2: International, Dibintangi Hyun Bin

2. Staf dan pemeran

dok. Universal Pictures/ Ticket to Paradise

Ticket to Paradise adalah film yang disutradarai sekaligus ditulis langsung oleh Ol Parker. Sementara para produser yang bertanggung jawab ialah Tim Bevan, Eric Fellner, Sarah Harvey, dan Deborah Balderstone.

Film ini menggandeng sederet aktor kenamaan, di antaranya George Clooney dan Julia Roberts yang masing-masing memerankan David Cotton dan Georgia Cotton. Karakter Lily Cotton sendiri diperankan oleh Kaitlyn Dever.

Film Ticket to Paradise juga menghadirkan aktor ternama asal Indonesia, yaitu Maxime Bouttier. Aktor tampan ini berperan sebagai calon suami Lily, yaitu Gede. Ada pula Billie Lourd yang memerankan Wren Butler dan Lucas Bravo sebagai Paul.

3. Latar Bali, syuting Australia

dok. Universal Pictures/ Ticket to Paradise

Salah satu keunikan Ticket to Paradise adalah meski latarnya Bali, syutingnya bukan di Bali.

Sebenarnya syuting film ini dilakukan di Australia. 

Bahkan... ditulis di arts.gov.au,  "Ticket to Paradise, an original romantic comedy starring Academy Award® winners Julia Roberts and George Clooney is the latest international feature film to be drawn to Australia, thanks to a $6.4 million grant, as part of the Australian Government's $540 million Location Incentive Program."

Translasi: "Ticket to Paradise, sebuah komedi romantis orisinal yang dibintangi oleh pemenang Academy Award® Julia Roberts dan George Clooney adalah film layar lebar internasional terbaru yang ditarik ke Australia, berkat hibah sebesar $6,4 juta, sebagai bagian dari Program Insentif Lokasi senilai $540 juta dari Pemerintah Australia."

4. Jadwal tayang di Indonesia

dok. Universal Pictures/ Ticket to Paradise

Ticket to Paradise ditayangkan perdana pada 8 September 2022 lalu di Barcelona. Film komedi romantis berdurasi 104 menit ini telah didistribusikan ke berbagai negara, termasuk Indonesia. Di bioskop Indonesia, film Ticket to Paradise tayang mulai tanggal 30 September 2022.

Nah, itulah sinopsis Ticket to Paradise dan seputar informasi terkait penayangan filmnya. Kamu sudah menonton film yang satu ini? Lalu, bagaimana pendapatmu? Tulis di kolom komentar, yuk!

Baca Juga: Cara Mengembalikan Akun TikTok yang Terhapus