TUTUP

9 Fakta Daniel Craig, sang Aktor Pemeran James Bond!

Perannya sebagai Bond akan ditutup dengan No Time To Die!

Daniel Craig melalui karier aktingnya terkenal sebagai salah satu dari aktor yang memerankan sosok James Bond 007 di tahun 2000 hingga 10-an! Penasaran dengan perjalanan filmnya? Cek di sini!

1. Masa kecilnya di Inggris!

Daniel Wroughton Craig lahir tanggal 2 Maret 1968 di Chester, Inggris. Ia mulai tertarik ke dalam dunia akting di usia enam tahun, dan mulai serius dalam kariernya ketika ia masuk ke dalam Everyman Theatre bersama ibunya!

2. Debutnya di dunia film!

Craig pertama kali berakting di dalam dunia film melalui perannya sebagai seorang Afrikaner dalam film The Power of One!

3. Peran yang membuatnya populer!

Dalam serial BBC Our Friends in the North, perannya sebagai George Peacock dalam drama tersebut menjadi momentum pertama kepopulerannya di dunia film!

4. Masuk Tomb Raider!

Dalam film pertama Angelina Jolie sebagai Lara Croft di adaptasi live action Tomb Raider, Craig juga muncul sebagai tokoh love interest sang ikon dunia game tersebut!

Baca Juga: Dalam Film Spectre, Daniel Craig Pernah Mematahkan Hidung Batista!

5. Bond pasca Ian Fleming pertama!

Di tahun 2005, setelah beberapa periode meyakinkan Craig dari Eon Productions, akhirnya Craig mengambil peran sebagai James Bond, dan menjadi aktor pertama yang dipilih pasca wafatnya sang penulis Ian Fleming!

6. Hadir dalam remake game juga!

Craig juga menyuarakan Bond dalam versi remake game GoldenEye 007 untuk Nintendo Wii, dan juga James Bond 007: Blood Stone di tahun 2010!

7. Masuk Tintin!

Craig pernah bermain dua peran sebagai seorang pengisi suara dalam adaptasi The Adventures of Tintin di tahun 2011, sebagai Ivan Ivanovitch Sakharine dan nenek moyangnnya, Red Rackham!

8. Dinobatkan oleh PBB!

PBB menobatkan Craig sebagai advokat untuk eliminasi daerah-daerah berbahaya ranjau dan peledak di tahun 2015!

9. Film No Time To Die, film terakhir!

Film No Time To Die merupakan film terakhir yang akan dibintangi oleh Craig sebagai sosok James Bond, seperti yang dikonfirmasi oleh aktor tersebut dalam  The Late Show with Stephen Colbert dan The Graham Norton Show!

Apa opinimu terhadap sosok Daniel Craig di dalam maupun di luar James Bond? Sampaikan pendapatmu melalui kolom komentar!

Baca Juga: 10 Film Tentang Death Game! Taruhannya Gak Main-main!