Imu disajikan sebagai sosok nyaris absolut di One Piece.
Bahkan 38 tahun lalu di God Valley, Imu mewujud lewat tubuh Jaygarcia Saturn dan menerima serangan gabungan dari enam legenda besar: Gol D. Roger, Monkey D. Garp, Rocks D. Xebec, Charlotte Linlin, Edward Newgate, dan Kaido, tanpa terlihat terdampak sedikit pun. Dia saat itu malah lebih memikirkan Eris dan Teach yang masih hidup.
Karena itu, setiap momen ketika Imu menunjukkan emosi negatif, terutama takut, jadi terasa penting.
Jika sosok sekuat Imu bisa terlihat goyah, maka ada sesuatu di dunia One Piece yang benar-benar mengancam eksistensinya.
Apa saja momen langka ketika Imu tampak khawatir?
Mari kita ulas satu per satu.
