Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di SBS One Piece volume 101, Oda sempat menyebutkan tentang YouTuber yang membahas One Piece dan segala teorinya. Seperti apa pendapat Oda terkait YouTuber itu?
Yuk simak ulasan lengkapnya dalam artikel One Piece berikut ini!
1. Oda sudah tahu ada YouTuber yang bahas One Piece
Mungkin tak sedikit dari kalian yang juga suka menonton video teori-teori One Piece yang tersebar di YouTube atau sekadar menikmati video reaksi penonton YouTube.
Ternyata, Oda juga tahu kalau banyak YouTubers yang membahas dan berteori tentang One Piece. Bahkan tak hanya sekadar tahu, Oda juga menyebutkan kalau dia telah menonton beberapa videonya.
Oda mengaku terkejut ketika menyaksikan sendiri betapa tingginya pengetahuan mereka soal One Piece.
Tapi, bagaimana reaksi Oda terhadap teori dan prediksi One Piece?
2. Oda mengaku menghindari video teori atau prediksi One Piece
Meski Oda telah menonton beberapa video YouTubers tentang One Piece, ternyata Oda mengaku berusaha menghindari video-video teori yang memprediksi masa depan One Piece.
Hal ini dilakukan karena menurut Oda teori-teori ini bisa tepat sasaran. Oda merasa kalau dia terus-terusan menonton video semacam ini, bisa-bisa Oda menganggap rata-rata pembaca One Piece punya pemahaman yang setingkat dengan para YouTubers.
Oda perlu mengarang cerita untuk semua jenis pembaca, jadi Oda memutuskan untuk membatasi dirinya sendiri dari menonton YouTubers yang suka berteori.
Oda merasa kalau ia harus bisa menggambar manga yang cocok dibaca oleh semua orang, seberapapun tingkat pemahaman mereka terhadap One Piece!
3. Oda tidak akan mengganti akhir One Piece?
Sandman dari Arlong Park menyebutkan melalui akun twitter miliknya kalau awalnya Oda akan mengganti cerita One Piece jika ternyata sejalan dengan teori penggemarnya.
Menariknya, 23 Januari kemarin Oda mengatakan lagi kalau akhir dari One Piece tidak akan diubah sama sekali olehnya bahkan jika teori penggemar ada yang sesuai dengan rencananya nanti.
Oda juga menyebutkan bahwa panel dan bab terakhir sudah diputuskan bakal seperti apa!
Ini berarti, bisa jadi salah satu YouTubers di luar sana sudah menebak dengan tepat bagaimana One Piece akan berakhir!
Kira-kira bagaimana menurut kalian? Apakah kalian juga tertarik untuk menebak akhir dari One Piece nanti? Kalau kalian punya tanggapan, tinggalkan di kolom komentar di bawah ya!
Baca Juga: 5 Bukti Kehebatan Marco di One Piece! Kekuatannya Luar Biasa?