TUTUP

10 Fakta Vinsmoke Judge One Piece, Ayah Sanji yang Ngeselin

Dia menganggap Sanji sebagai anak gagal

Vinsmoke Judge adalah ayah dari Sanji di One Piece.

Dia adalah sosok ayah yang buruk, namun kekuatannya cukup lumayan. 

Penasaran soal dia? Simak fakta Vinsmoke Judge berikut! 

1. Informasi dasar

Vinsmoke Judge dari One Piece. (twitter.com/FUNimation)

Umur Vinsmoke Judge adalah 56 tahun.

Tanggal lahirnya 12 Mei.

Tinggi badannya 272 cm dan golongan darahnya S.

Dia berasal dari Kerajaan Germa, yang tergolong sebagai wilayah North Blue. 

Baca Juga: Teori: Gimana Jadinya Kalau Luffy Melawan Kizaru di One Piece?

2. Keluarga Judge

onepiece-treasurecruise.com

Istri dari Vinsmoke Judge adalah Vinsmoke Sora, yang telah meninggal dunia.

Judge memiliki beberapa anak, yaitu Reiju, Ichiji, Niji, Sanji, dan Yonji.

3. Raja saat ini Kerajaan Germa

crunchyroll.com/One Piece

Vinsmoke Judge adalah raja dari Kerajaan Germa saat ini.

Karenanya, anak-anaknya sebenarnya bisa disebut sebagai pangeran dan putri Kerajaan Germa. 

4. Vinsmoke Judge dan MADS

Cerita sampul One Piece 1068: Caesar Clown berkelahi dengan Vinsmoke Judge. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Judge pernah kerja bareng dengan Vegapunk di MADS, tim peneliti ilmiah ilegal.

Queen, yang pernah jadi bagian MADS, mengenalnya. Karenanya di Pertempuran Onigashima, Queen menyadari kalau Sanji adalah anak Judge.

Dari ucapan Queen di bab 1034, dia sebenarnya ingin membuktikan kalau teknologinya lebih unggul dari Judge, dengan mengalahkan Sanji saat Sanji memakai Raid Suit

Queen sendiri di bab itu terungkap memiliki kemampuan-kemampuan unik anak-anak Judge. Termasuk kemampuan menghilang Stealth Black

Ada reaksi menarik ketika Caesar Clown (yang dulu juga di MADS) bertemu dengan Judge. Mereka bertengkar di bab 1067, dan baku hantam hingga dua-duanya babak belur di bab 1068.

5. Kekuatan Judge

Sanji lawan Judge. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Judge adalah petarung yang lumayan kuat. Dia mampu mengimbangi Sanji ketika bertarung dengan anaknya itu di bab 833.

Saat melawan Sanji, dia mengenakan Raid Suit dan memegang tombaknya. Dia memiliki serangan seperti Denji Crack, dimana kakinya diperkuat listrik. Serta Denji Shaft, dimana dia bisa memusatkan energi listrik ke ujung tombak untuk mementalkan musuh. Serangan Denji Shaft ini yang menerbangkan Sanji. 

Yang menarik juga? Di bab 1068, kita melihat Caesar Clown yang sedang bertengkar dengan Judge babak belur. Berhubung Caesar itu Logia, Judge tampaknya juga memiliki Busoshoku Haki bila dia bisa menyakiti Caesar sampai seperti itu. 

Judge diketahui tidak makan Buah Iblis. 

6. Judge dan Sanji

Keluarga Vinsmoke dan Sanji di Whole Cake Island arc. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Judge memperlakukan Sanji dengan sangat buruk ketika Sanji kecil. Judge menganggap Sanji sebagai anak gagal. 

Dia membiarkan Sanji di-bully oleh saudara-saudaranya. Dia pernah berpendapat kalau eksistensi Sanji itu buang-buang tempat dan udara. 

Bahkan Sanji sempat diumumkan mati dalam kecelakaan, untuk menghapus eksistensi Sanji.

Ketika Sanji ingin pergi, dia dengan enteng mengizinkannya, dengan syarat Sanji tidak menyatakan dirinya sebagai keturunan Judge. 

Karenanya... menarik juga setelah semua kisah masa lalu itu, dan setelah kerepotan yang disebabkan Judge pada Sanji di Whole Cake Island, Judge pada akhirnya ditolong Sanji dari kelompok Big Mom.

Di bab 899, Judge masih tidak mengerti apa bagusnya Sanji. Pada Luffy, Judge mengatakan kulit Sanji tidak punya armor, Sanji merepotkan diri sendiri dengan memasak, tidak punya kebanggaan bangsawan, dia terbuai oleh emosi yang membuat dia mempertaruhkan nyawa untuk orang lemah, mentalnya dianggap lemah, dan Judge masih merasa Sanji itu tidak bagus sebagai seorang prajurit.

Judge menutup ucapannya dengan menyatakan Sanji itu gagal. 

Luffy dengan kocak malah hanya berterima kasih. Lalu, terungkap kalau bagi Luffy, Judge justru menyatakan sisi-sisi terbaik Sanji. 

7. Dia yang membuat status bounty Sanji sempat "Only Alive"

Ilustrasi Only Alive si Sanji. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Setelah Dressrosa, bounty Sanji sempat ditulis "Only Alive." 

Dulu ini sempat jadi bahan diskusi dan spekulasi oleh fans One Piece.

Sosok yang menyebabkan bounty Sanji jadi "Only Alive" ternyata adalah Judge ini. 

Reiju yang menjelaskannya di bab 826. Dia menyebutkan Judge yang secara pribadi membuat bounty Sanji naik, dan membuat "Dead or Alive" dijadikan "Only Alive." 

8. Alasan Duval diburu habis-habisan

Wajah lama Duval. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Kamu mungkin ingat di bab 495, Duval bercerita dirinya diburu Angkatan Laut. 

Berdasarkan penjelasan Reiju di bab 826...

Dua tahun sebelumnya, ada bounty poster menyerupai Sanji. Judge membuat markas besar Angkatan Laut memburunya. 

Masalahnya, di masa itu bounty poster Sanji yang beredar adalah yang gambarnya jelek itu. Gambarnya lebih mirip Duval ketimbang Sanji sendiri. 

Karenanya, yang akhirnya diburu oleh Angkatan Laut kuat ya Duval. 

Jadi sebenarnya salah satu alasan kenapa Duval sempat diburu habis-habisan ya Judge. 

9. Lolos dari Whole Cake Island

Keluarga Vinsmoke di kisah sampul One Piece bab 1037. (Dok. Shueisha/One Piece)

Judge sempat terlihat dalam bahaya di bab 900.

Ketika itu, dia berhadapan dengan Charlotte Snack. 

Lalu di bab 902, kita diperlihatkan sebelum Germa sempat kabur dari Whole Cake Island, Big Mom datang.

Terungkap kemudian di kisah sampul One Piece bab 1037 kalau Judge, Ichiji, dan Reiju berhasil lolos dari situasi gawat itu. Mereka bisa kabur dari teritori Big Mom. 

Hanya saja Niji dan Yonji terungkap tertangkap.

Pada akhirnya Ichiji, Reiju, dengan bantuan tak terduga dari Caesar Clown, bisa membantu Niji dan Yonji lolos juga. Caesar Clown pun ikut mereka.

10. Pengisi suara Judge

Vinsmoke Judge di anime One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Pengisi suara Vinsmoke Judge adalah Hideyuki Hori.

Bukan hanya Judge karakter One Piece yang diisi suaranya oleh Hori.

Hori juga pengisi suara Bartholomew Kuma.

Nah itu 9 fakta Vinsmoke Judge One Piece, ayah Sanji yang ngeselin.

Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Teori: Bukan Hologram, Space Monster One Piece Betulan Ada?