Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sempat menjadi perdebatan apakah Boruto dan Sasuke kembali ke masa lalu itu mempengaruhi masa depan atau tidak.
Dari episode 130, sepertinya hal ini sudah terjawab.
1. Tindakan di masa lalu mempengaruhi masa depan
Ternyata memang benar kalau yang dilakukan Boruto dan Sasuke di masa lalu itu akan mempengaruhi masa depan.
Kuncinya adalah di Ereki Kaminarimon alias ayahnya Denki.
Saat itu Ereki di masa lalu ketika Naruto kecil masih ninja biasa. Dalam episode 130 Naruto tak sengaja menabrak Ereki dan barang-barangnya jatuh.
Di sini Boruto berkomentar kalau ada kereta listrik di desa maka semuanya akan lebih mudah. Dia pun menjelaskan kalau kereta ini adalah kendaraan yang bertenaga listrik dan berjalan di atas rel besi lalu mengelilingi kota.
Ereki terlihat terinspirasi dengan ucapan Boruto dan seperti yang kita tahu, setelah Perang Dunia Ninja Keempat dia berhenti sebagai ninja lalu membangun perusahaan Kaminarimon dan salah satu karyanya ya kereta listrik.
Baca Juga: [Naruto] 5 Fakta Kekuatan Tenten si Ahli Senjata dari Konoha!
2. Sebenarnya ini bahaya
Karena terbukti hal yang dilakukan Boruto dan Sasuke bisa mempengaruhi masa depan, hal ini sebenarnya berbahaya.
Meskipun kemungkinannya kecil, namun seandainya Urashiki berhasil menyakiti atau bahkan membunuh Naruto kecil maka masa depan akan benar-benar berubah.
Bisa jadi akan ada perubahan besar di masa depan. Bahkan, bisa jadi ada butterfly effect yang terjadi di sini dan melahirkan timeline baru yang berbeda.
Sekarang saja Naruto sudah berjumpa dengan Otsutsuki sebelum Kaguya. Meski Naruto dan Jiraiya dibuat melupakan kejadian ini, gimana kalau ini justru membuat masa depan berubah dari jalur seharusnya?
Bahkan... gimana kalau sebenarnya tindakan-tindakan kecil Boruto di masa lalu membuat perubahan besar? Seperti misalnya Ao jadi tidak di pusat markas besar saat serangan Juubi menghancurkan tempat itu, karenanya ia masih bisa selamat sebagai cyborg?
3. Banyak teori yang bisa jadi benar
Banyak teori yang bisa jadi benar karena ini.
Beberapa contoh seperti Naruto yang menamakan anaknya "Boruto" dan diambil dari seseorang bernama "Boruto" yang dia dan Hinata temui saat masih kecil.
Bahkan teori ekstrem seperti Jiraiya memalsukan kematiannya karena tahu dia akan mati di masa depan juga bisa terjadi.
4. Apakah ini keinginan Urashiki?
Nah, sudah terasa kan kalau perjalanan Boruto ke masa lalu mempengaruhi masa depan?
Tapi gimana kalau itu yang diharapkan Urashiki? Dia tampak tidak tergesa-gesa menutup portal waktu dari Karasuki saat Sasuke dan Boruto muncul.
Mungkin bagi Urashiki sekarang: kalau dia berhasil mencuri chakra Kurama, itu berarti misinya sukses. Tapi walau dia gagal, namun terjadi perubahan di masa depan, itu juga berarti misinya berhasil.
Mengkhawatirkan juga.
Menurutmu teori apa lagi yang mungkin terjadi karena ini?
Baca Juga: 7 Fakta Kekuatan Jiraiya di Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!