TUTUP

5 Alasan Madara Adalah Ninja Terkuat Bahkan Sampai Era Boruto!

Kenapa Madara masih kuat?

Madara Uchiha tidak perlu diragukan lagi adalah salah satu karakter terkuat di anime dan manga Naruto.

Sampai di era Boruto pun bisa dikatakan belum ada lagi ninja lain (atau belum diperlihatkan) yang kekuatannya setara atau melebihi Madara.

Ini lima alasannya kenapa!

1. Gabungan Senju dan Uchiha

berbagai sumber

Setelah mengembangkan dan menggunakan sel Hashirama, tubuhnya menerima chakra Senju itu dan berkembang dengan sangat baik.

Karena inilah beberapa tahun kemudian Madara menjadi Uchiha pertama yang bisa membangkitkan Rinnegan.

Bisa dibilang dengan gabungan ini, Madara punya kemampuan yang mendekati Otsutsuki murni.

2. Tanpa Rinnegan pun kekuatannya sangat gila

crunchyroll.com/naruto-shippuden

Ketika baru hidup lagi secara sempurna, Madara tidak memiliki mata alias buta.

Ketika buta ini dia melawan para Bijuu, melawan Gaara juga secara bersamaan.

Namun begitu, Madara bisa dengan lihai melawan mereka sampai akhirnya Zetsu datang dan memberikan tangan kanannya serta mata Rinnegan milik Madara dari Obito.

Selain itu ketika melawan Hashirama pun Madara tidak menggunakan Rinnegan dan belum menggunakan sel Hashirama, namun bisa bertarung seimbang.

Baca Juga: [Naruto] Kalau Itachi Melawan Madara, Siapa yang akan Menang?

3. Karakter bukan Otsutsuki pertama yang punya Rinne Sharingan

berbagai sumber

Rinne Sharingan adalah mata yang bangkit jika pengguna Rinnegan mendekati bulan dan menampakan refleksi bulan, maka akan muncul mata ketiga di dahinya.

Ketika Rinne Sharingan bangkit, maka penggunanya bisa menggunakan genjutsu abadi yang levelnya mencakup seluruh dunia alias Mugen Tsukuyomi.

Dari sini saja kita sudah tahu seberapa berbahayanya kemampuan mata ini.

4. Kemampuannya mendekati Kaguya

crunchyroll.com/Naruto Shippuden

Kaguya bisa dibilang "Dewa" di dunia Naruto.

Bagaimana tidak, dia yang menciptakan chakra, dia juga yang hampir memusnahkan ras manusia dengan Mugen Tsukuyomi sebelum akhirnya dia bebaskan setengah populasi agar dunia tetap berjalan seperti seharusnya.

Madara hampir mendekati Kaguya dalam hal kemampuan chakra hingga kemampuan mata yang kita sebut di atas.

Seandainya saja Zetsu Hitam tidak mengganggu, mungkin ceritanya bisa jadi beda.

5. Satu orang yang berpengaruh ke generasi-generasi berikutnya

crunchyroll.com/naruto-shippuden

Meskipun sudah mati, Madara berpengaruh banyak ke generasi berikutnya.

Di Perang Dunia Ninja Keempat saja, meskipun memang dalangnya adalah Zetsu Hitam, namun karakter kuncinya adalah Madara.

Di era Boruto sendiri masih belum ketahuan akan seberpengaruh apa Madara, namun ini cerita yang masih berjalan, bisa jadi nanti Madara tetap ambil bagian mau secara langsung maupun tidak.

Tidak hanya itu, bahkan penelitiannya tentang sel Hashirama pun masih berguna sampai sekarang, lho.

Nah kalau menurutmu bagaimana? Kamu punya alasan juga kenapa Madara masih karakter terkuat?

Baca Juga: Pemimpin Uchiha Legendaris, Ini 7 Fakta Madara Uchiha di Naruto!