TUTUP

14 Kelompok dan Grup Jahat di Serial Naruto dan Boruto

Siapa saja sih kelompok jahat di Naruto dan Boruto?

Dalam serial Naruto dan Boruto, kita menemukan banyak karakter musuh yang menghambat dan mengganggu sang tokoh utama kita.

Tapi di Naruto dan Boruto kebanyakan karakter jahat bergerak dalam kelompok atau grup yang semua anggotanya kelompok kriminal atau musuh Konoha.

Ini dia 14 kelompo atau grup jahat di serial Naruto dan Boruto!

Catatan: Grup penjahat di episode filler Naruto tidak dimasukan di daftar ini, tapi grup penjahat di episode orisinal anime Boruto masuk karena episode orisinal anime Boruto dianggap resmi, bukan filler.

1. Otogakure

netflix.com/naruto

Secara kelompok atau grup (bukan duo seperti Zabuza dan Haku), kelompok jahat pertama yang muncul di Naruto adalah desa Otogakure salah satunya tim Dosu. Desa pimpinan Orochimaru ini memang awalnya hanya punya misi untuk menghancurkan Konoha.

2. Sunagakure

netflix.com

Sunagakure saat ini adalah sekutu terdekat dari Konoha, tapi awalnya mereka juga menjadi kelompok musuh. Alasannya karena Orochimaru yang memanipulasi Sunagakure sehingga Suna juga dimanfaatkan oleh Orochimaru untuk melawan Konoha.

3. Akatsuki

bandai namco

Grup penjahat di Naruto bahkan di jagat anime yang paling populer adalah Akatsuki yang punya misi untuk menangkap para Jinchuriki demi Biju mereka. Selain itu mereka memang anggota kriminal yang menjadi tentara bayaran.

4. Sound Five

crunchyroll.com/naruto-shippuden

Sound Five (kita menghitung Kimimaro) adalah grup penjahat yang masih bagian dari Otogakure, tapi mereka menjadi musuh utama di alur penyelamatan Sasuke. Mereka menghadapi ninja muda Konoha dan akhirnya dibantu trio dari Suna ketika Konoha dan Suna menjadi sekutu.

Baca Juga: Daftar Lengkap 4 Tsuchikage di Serial Naruto dan Boruto!

5. Aliansi Tobi dan Kabuto

crunchyroll.com/naruto-shippuden

Aliansi Tobi dan Kabuto mungkin adalah grup penjahat terakhir yang ada di Naruto, setelahnya Naruto melawan Kaguya Otsutsuki. Meskipun Tobi dan Kabuto yang menjadi dalang utama hanya duo, tapi mereka punya ratusan ribu pasukan Zetsu Putih dan Edo Tensei.

6. Grup Momoshiki Otsutsuki

crunchyroll.com/Boruto Naruto Next Generations

Kalau di versi film, Otsutsuki yang menyerang di era Boruto hanya duo Momoshiki dan Kinshiki, tapi di versi anime lebih panjang karena Urashiki terlibat, bahkan dia juga menggunakan pasukan boneka dari Bulan.

7. Shin Uchiha

crunchyroll.com/Boruto Naruto Next Generations

Shin Uchiha adalah musuh di alur cerita Sarada yang mana Shin Uchiha dewasa adalah hasil eksperimen lama Orochimaru dan Danzo dengan Sharingan. Dia memiliki puluhan sampai ratusan kloningan dirinya sendiri yang menjadi anaknya.

8. Ninja Pedang dari Kiri

crunchyroll.com/boruto-naruto-next-generation

Dalam alur cerita perjalanan akademi, Boruto dan yang lainnya menemukan grup penjahat dari desa Kiri yang dipimpin oleh Shizuma Hoshigaki yang membentuk grup 7 ninja pedang dari Kiri untuk melakukan kudeta.

Baca Juga: Prediksi 5 Ninja di Boruto yang Akan Lulus Ujian Chunin Kedua

9. Geng Byakuya

crunchyroll.com/boruto-naruto-next-generation

Geng Byakuya adalah geng pencuri dari orang kaya yang awalnya punya konsep seperti Robin Hood di Boruto. Tapi diketahui kalau pemimpinnya yaitu Gekko sebenarnya punya tujuan untuk memperkaya dirinya sendiri, bukan membantu rakyat miskin.

10. Tsukurare

Studio Pierrot/Boruto

Tsukurare atau manusia buatan adalah grup penjahat dari desa Iwa yang mana seperti namanya mereka adalah manusia buatan atau hasil kloningan yang dipimpin oleh Lord Ku, kloningan dari Onoki.

11. Pengikut Jashin

crunchyroll.com/Boruto Naruto Next Generations

Dalam alur cerita Steam Ninja Scrolls, kita diperlihatkan pengikut Jashin lainnya di era modern yang saat itu dipimpin oleh Ryuki. Dia mengikuti jejak Hidan untuk menyembah Jashin dan dia juga mempunyai beberapa pengikut juga.

12. Bandit Mujina

crunchyroll.com/boruto-naruto-next-generation

Bandit Mujina punya konsep yang mirip seperti Akatsuki yaitu anggotanya adalah ninja buronan dari berbagai desa dan dipimpin oleh Shojoji. Tentunya mereka melakukan berbagai tindakan kriminal di berbagai desa.

13. Kara

Studio Pierrot/Boruto

Kara sebenarnya adalah grup atau kelompok musuh utama di serial Boruto, yang mana mereka dipimpin oleh Isshiki Otsutsuki. Jaringan Kara sangat luas dan ada di seluruh desa, bahkan mereka dibagi dua grup yaitu grup dalam dan grup luar.

14. Grup Code, Eida, dan Daemon

Eida, Code, dan Daemon. berbagai sumber

Saat ini musuh utama di Boruto adalah Kara versi baru yang dipimpin oleh Code yang dipercayai oleh Isshiki setelah kematiannya.

Code memperkuat grupnya dengan merekrut dua anggota lama Kara yang sebelumnya dinonaktifkan yaitu dua kakak beradik Eida dan Daemon.

Nah itu dia grup dan kelompok penjahat di Naruto dan Boruto. Ada yang terlewat? Tulis di kolom komentar, ya.

Baca Juga: 7 Fakta Kage Bunshin, Jutsu yang Ikonik dengan Naruto Uzumaki