TUTUP

Anime Boruto Episode 15, 16, 17, 18, 19: Boruto dkk Terancam Bahaya Baru, Cerita akan Fokus pada Sarada!

Penasaran akan seperti apa anime Boruto episode 15 hingga 19?

Penasaran akan seperti apa anime Boruto episode 15 hingga 19? Simak saja preview Boruto episode 15, 16, 17, 18, 19 di dalam artikel ini!

Anime Boruto: Naruto Next Generations atau biasa kita singkat Boruto kini telah mencapai 14 episode. Dan selama 14 episode yang termasuk ke dalam arc Ghost Incidents tersebut, Boruto sukses menyajikan cerita yang fresh dan berbeda dari pendahulunya, Naruto, dengan plot twist yang cukup bagus dan juga misteri-misteri yang menarik. Nah, tentunya kalian bertanya-tanya, seperti apakah Boruto episode 15 dan seterusnya nanti? [duniaku_baca_juga] Dalam preview Boruto episode 15, 16, 17, 18, 19 ini diceritakan bahwa Boruto dan teman-teman sekelasnya akan menghadapi “bahaya” baru selama mereka mengemban pendidikan di Akademi Ninja. Selain itu, sepertinya episode ke-19 nanti akan mengadaptasi kisah Sarada dengan judul Uchiha Sarada. Kemungkinan besar, memasuki episode ke-19 nanti ceritanya akan fokus pada Sarada dan mengadaptasi arc yang cukup kontroversial dari Naruto Gaiden karena pada Naruto Gaiden sendiri, chapter pertamanya juga berjudul Uchiha Sarada. Oke, tak perlu lama. Inilah preview anime Boruto episode 15, 16, 17, 18, 19!

SPOILER ALERT!

Boruto Episode 15 “New Path” – Rilis 12 Juli 2017

Setelah Ghost Incident yang mengganggu kententraman Konoha selesai, kekuatan mata misterius milik Uzumaki Boruto yang aktif saat itu tidak lagi aktif. Kehidupan sehari-hari kembali normal seperti biasa baik bagi para warga desa dan juga murid di Akademi Ninja. Akan tetapi, Boruto dan teman sekelasnya merasa khawatir karena sesuatu. Belum dijelaskan apa sesuatu yang membuat Boruto dan teman sekelas mereka khawatir. Akan tetapi, sepertinya kita tahu apa yang mengancam mereka—jawabannya ada di preview anime Boruto episode 16! [duniaku_adsense]

Boruto Episode 16 “The Danger of Repeating a Year” – Rilis 19 Juli 2017

Ujian telah tiba, dan setiap murid mulai mempersiapkan diri mereka masing-masing. Tergantung hasilnya, ada kemungkinan mereka bakalan mengulang setahun lagi. Denki, yang lemah dalam penggunaan ninjutsu, kesulitan dalam menggunakan chakra untuk berjalan di tembok, sementara Iwabe, yang lemah dalam hal akademis, tidak dapat memahami setiap pelajaran yang ada di dalam buku. Boruto dan kawan-kawannya pun berlatih dan belajar dengan mereka berdua, tetapi Denki dan Iwabe malah semakin kebingungan. Jika kita lihat dari sinopsis Boruto episode 16 di atas, sepertinya “bahaya” terbaru yang mengancam Boruto dkk adalah ujian sekolah. Ceritanya sendiri mungkin bakalan ringan dan penuh komedi. Tetapi hal ini bisa dibilang merupakan nilai plus sendiri bagi Boruto karena kita butuh “refreshing” setelah sebelumnya kita disuguhi cerita yang lumayan serius.

Lanjut ke halaman 2 untuk preview anime Boruto episode 17, 18, dan 19!

Boruto Episode 17 “Run, Sarada!!” – Rilis 26 Juli 2017

Sarada mengantarkan sebuah boneka untuk seorang anak perempuan di rumah sakit atas perintah ibunya, Sakura. Akan tetapi, Sarada tak sengaja meninggalkan tas berisi boneka tersebut di kereta. Dia pun mulai mengejar kereta tersebut dengan panik. Tampaknya, Boruto episode 17 ini bakalan terasa filler dan fokus pada Sarada. Episode yang rasanya cocok bagi kalian para fans Sarada.

Boruto Episode 18 “A Day in the Uzumaki Household” – Rilis 2 Agustus 2017

Setelah adik perempuan Boruto, Himawari, terkena flu, satu keluarga Uzumaki pun panik. Boruto teringat suatu kejadian yang sangat buruk dan hal ini menyangkut Himawari. Kejadian itu terjadi saat ayah Borutoi, Hari Inagurasi Hokage Naruto. Di hari itu, Himawari membangkitkan Byakugan miliknya, dan baik Boruto dan Naruto berpikir kalau mereka hampir mati gara-gara Himawari. Belum begitu jelas arah Boruto episode 18 ini akan ke mana. Tetapi melihat sinopsis di atas, tampaknya akan menjadi sebuah episode flashback yang menceritakan (lagi) bagaimana Himawari membangkitkan Byakugan. Ceritanya sendiri diadaptasi dari cerita pendek tentang upacara pengangkatan Naruto sebagai Hokage yang dibuat oleh Masashi Kishimoto setelah manga Naruto tamat. Episode yang cocok buat kamu para fans Himawari.

Boruto Episode 19 “Uchiha Sarada” – Rilis 9 Agustus 2017

Sayangnya, tidak ada sinopsis yang ditunjukkan untuk Boruto episode ke-19 ini. Meskipun begitu, seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Boruto episode 19 sepertinya akan mengadaptasi Naruto Gaiden—cerita spin-off Naruto buatan Masashi Kishimoto. Cerita pendek Naruto Gaiden sendiri terdiri dari dua volume dan bab pertamanya berjudul sama dengan judul Boruto episode 19 ini, yaitu Uchiha Sarada. Yah, kita tunggu saja informasi selanjutnya mengenai Boruto episode 19 ini. [duniaku_adsense] Itulah  tadi preview anime Boruto episode 15, 16, 17, 18, 19. Menurutmu, manakah episode yang paling menarik perhatianmu di antara episode-episode di atas? Suarakan pendapatmu di kolom komentar ya!
Suka dengan seri Boruto? Kalau begitu sangat disarankan kamu mengunjungi Game Prime 2017. Di acara yang satu ini ada Toy Alley, di mana kamu bisa mencoba mencari merchandise dari seri Boruto dan Naruto. Ingin melihat komik-komik lokal yang tidak kalah seru dari Boruto? Kamu bisa mengunjungi Comic dan Artist Alley. Pokoknya, tidak hanya game, pecinta pop culture seperti animanga pun tidak akan dilupakan. Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info >>> http://www.gameprime.asia