Wah, Kawaki dibawa ke Konoha nih. Bakal jadi awal kehancuran Konoha gak ya?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Pembahasan manga Boruto 25 ini mengandung spoiler. Terutama untuk yang juga menonton versi anime. Serius, sekarang diperhitungkan kalau alur yang tersaji di manga Boruto ini yang akan jadi kelanjutan dari kisah anime Boruto. Berhubung alur lawan Momoshiki sudah mau berakhir, mungkin kamu bisa melihat kisah ini tahun 2019 nanti.
SPOILER ALERT!!!
Di awal manga
Boruto 25, sebenarnya Kawaki sudah terdesak. Namun tiba-tiba segel Karma Boruto bangkit lagi, dan segel Karma milik Kawaki juga bereaksi. Saat segel Kawaki aktif, segel Boruto juga menyala. Dengan kekuatan baru ini, Kawaki pun dapat dengan mudah mengatasi musuhnya. Masalahnya, Kawaki sama sekali tidak berniat untuk main-main. Begitu dia unggul, dia langsung mengatasi musuhnya dan menimbulkan ledakan yang membahayakan Boruto dan Tim 7. Untungnya segel Karma Boruto dapat menyerap juga ledakan itu.
Desain Garou sih menunjukkan kalau dia adalah karakter sampingan yang tidak akan bertahan lama. Tidak demikian halnya dengan Delta. Gadis ini sudah mencuri perhatian sejak pertama kali Kara menampakkan diri. (Berhubung dia ini anggota Kara yang perempuan). Kekuatannya mungkin selevel dengan Kashin Koji. Karenanya jika dia bergerak sekarang, saat Kawaki ambruk, bisa jadi Delta bisa membunuh semua Tim 7. Meski begitu, Kashin menahan rekannya untuk bergerak. Prioritas Kashin adalah untuk mengumpulkan info dulu. Menariknya, Kashin berkata, "Mau mereka menyadarinya atau tidak, nantinya mereka tidak punya pilihan selain menyerah ke kekuatan yang lebih besar." Kara sendiri tampaknya memiliki agen di banyak tempat. Apakah yang dimaksud oleh Kashin adalah Konoha masih bisa ditekan oleh sosok seperti daimyo dan pejabatnya?
Lanjutan pembahasan manga Boruto 25 bisa kamu cek di halaman kedua! Naruto Uzumaki adalah shinobi terkuat di dunia saat ini. Kemudian dari bab satu dan juga episode satu
Boruto, diperlihatkan kalau Kawaki antara telah membunuh atau membuang Naruto. Bagaimana dia bisa melakukan itu? Manga
Boruto sih sudah menunjukkan kalau Kawaki adalah petarung tangguh yang sudah menguasai segel Karma sejak ia masih seumuran Boruto. Lalu manga
Boruto 25 mengungkap kalau tubuh Kawaki sudah dimodifikasi. Beda dari Mitsuki, yang sudah dikembangkan dari kecil dengan teknologi kloning, Kawaki adalah manusia biasa yang diutak-atik. Sistem saraf dan pembuluh darahnya sudah beda dari manusia biasa. Sementara Orochimaru menggunakan teknologi genetika, Kawaki diutak-atik dengan teknologi non-organik, kalau kita lihat kata-kata Katasuke.
Wadah yang dicari-cari Kara sudah jelas adalah Kawaki. Begitu para perwakilan Konoha menyadari ini, keputusannya adalah membawa Kawaki kembali ke desa. Ini mungkin akan jadi awal dari tragedi. Penulis merasa meski pertemuan pertama mereka penuh salah paham dan konflik, Kawaki dan Boruto benar-benar akan jadi rekan atau rival nanti. Seperti Sasuke dan Naruto kecil dulu. Kemudian terjadi sesuatu kepada Kawaki. Mungkin dia kembali ke Kara dan menjadi agen mereka, dan dia nantinya yang akan menangani Naruto. Bikin penasaran juga gimana interaksi Kawaki dan Naruto nanti. Gimana menurut kamu pengungkapan-pengungkapan di manga
Boruto 25? Sampaikan di kolom komentar!