TUTUP

6 Fakta Mythical Beast Amber, Teknik Hajime Jujutsu Kaisen!

Sayangnya cuma bisa dipakai sekali saja

Hajime Kashimo merupakan penyihir dari era kuno yang diketahui menguasai teknik kutukan bernama Mythical Beast Amber. Jurus ini sendiri dipakai saat ia menantang sang raja kutukan, Sukuna.

Apa saja fakta menarik teknik kutukan Mythical Beast Amber? Berikut fakta-faktanya!

Baca Juga: 5 Kekuatan Hajime Kashimo Jujutsu Kaisen yang Diketahui!

1. Teknik kutukan milik Hajime Kashimo

Hajime di cover manga ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Teknik ini diketahui milik Hajime Kashimo, penyihir yang mendapat julukan dewa petir.

Mythical Beast Amber sendiri membuat penampilan Hajime berubah drastis menjadi monster bertanduk dan bermata tiga.

Teknik kutukan satu ini sendiri dikategorikan sebagai teknik bawaan, dengan kata lain, Hajime sendiri yang punya kekuatan tersebut.

2. Mampu membuatnya memanifestasikan fenomena dengan rekonstruksi tubuhnya sendiri

Teknik kutukan Hajime, Mythical Beast Amber ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Saat dilepaskan, teknik ini memungkinkan Hajime mampu memanifestasikan beragam fenomena dengan rekonstruksi tubuhnya sendiri dengan mengkonversi energi kutukannya.

Salah satu contohnya adalah gelombang suara yang sempat ditembakkan Hajime saat menyerang Sukuna.

Hajime juga mampu menghapus targetnya dengan elektromagnetik.

3. Mampu meningkatkan kekuatan fisik penggunanya

Serangan teknik Hajime ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Selain beragam jurus baru, Mythical Beast Amber juga bisa meningkatkan kemampuan fisik.

Ia mampu menaikkan kecepatan penggunanya berkali-kali lipat dengan peningkatan sinyal elektirik pada bagian otak.

Kemampuan bertarung si pengguna juga jauh lebih hebat. Hal itu terlihat dari bagaimana Hajime mampu mendaratkan pukulan keras ke wajah Sukuna sampai raja kutukan itu menaruh respek padanya.

4. Bisa menganalisis kekuatan musuh

Sukuna yang tak mempunyai kelemahan dari sudut pandang Hajime ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Selain peningkatan daya serang, Myhtical Beast Amber juga memungkinkan Hajime menilai seberapa besar kekuatan musuh dengan sinar X.

Dengan begitu, ia bisa mengetahui celah kekuatan lawannya dan mendaratkan serangan yang efektif.

Masalahnya, saat dipakai ke Sukuna, Hajime tak menemukan kelemahan apapun pada raja kutukan tersebut.

5. Hanya bisa dipakai sekali saja

Hajime terkena serangan jaring tebasan Sukuna ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Meskipun memiliki efek dahsyat, nyatanya teknik satu ini cuma bisa dipakai sekali saja.

Alasannya, karena peningkatan kekuatan fisiknya melampaui batas manusia normal, tubuh Hajime nantinya akan langsung rusak begitu memakai teknik kutukan tersebut.

Oleh karena itu, Hajime lebih sering memakai manipulasi energi kutukan dalam bentuk listrik jika musuhnya masih terbilang belum cukup kuat untuk memaksanya serius.

6. Digunakan untuk melawan Sukuna

Sukuna dan Hajime dalam wujud terkuat ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Karena hanya bisa sekali pakai, Hajime hanya mau memakainya saat melawan penyihir kutukan terkuat, yaitu Sukuna.

Dan benar saja, Sukuna yang menyaksikan keseriusan Hajime yang rela memakai kartu sekali pakainya pun meresponnya dengan memakai wujud lamanya yang sama-sama cuma bisa digunakan satu kali juga.

Dengan demikian, mimpi Hajime melawan Sukuna dengan serius pun terwujud meskipun ia harus gugur dalam pertarungan tersebut.

Itulah fakta menarik tentang teknik kutukan Mytichal Beast Amber.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 5 Sisi Baik Sukuna Jujutsu Kaisen yang Diperlihatkan!