Teori: 5 Hal yang Akan Terjadi Jika Manga Bleach Kembali Dilanjutkan
Kelanjutan one shot-nya bikin penasaran, sih
Setelah sekian lama, Bleach pun merilis one shot yang berisi kelanjutan ceritanya pasca perang dengan Quincy telah berakhir. Sayangnya, akhir dari bab one shot itu sendiri terbilang sangat menggantung.
Apa jadinya jika manga ini kembali dilanjutkan dengan bab one shot sebagai prolognya? Berikut pembahasannya!
1. Dimensi Neraka akan lebih jauh dieksplor
Dalam dunia Bleach, dimensi Neraka adalah salah satu tempat yang paling sedikit mendapat sorotan. Bagian yang baru diperlihatkan dalam serialnya sendiri hanya gerbang yang akan menarik jiwa yang penuh dosa seperti Shierker. Untuk bagian dalamnya sendiri, itu juga tereksplor cukup banyak di salah satu film Bleach yang berjudul Hell Verse.
Jika Bleach mendapat lampu hijau, kita bisa mendapati bagian dalam Neraka dari versi buatan Tite Kubo sendiri. Akan ada banyak perbedaan dengan versi filmnya sehingga para pembaca akan dibuat penasaran dengan world building-nya.
2. Kemungkinan akan terjadi bentrokan dengan rekan dan musuh lama
Bukan sekedar kemungkinan sih. Di bab one shot-nya saja, mereka harus berhadapan dengan mantan Espada, Szayelapporo Granz dan Ukitake yang meskipun baru muncul zanpakutonya.
Jika boleh dikatakan, musuh para dewa kematian kali ini akan jauh lebih berat karena para penghuni Neraka dibilang abadi secara teori. Membunuh hanya akan menghabiskan tenaga karena mereka hanya akan dibangkitkan lagi di dalam dunia tersebut.
Belum lagi kebanyakan penghuni neraka adalah karakter dengan kekuatan tingkat atas. Bisa jadi Soul Society harus berhadapan dengan para kapten Gotei 13 yang telah mati dan arrancar level Menos.
3. Kazui dan Ichika akan mendapat sorotan penting
Selain Ichigo, tentu kedua karakter muda ini juga patut untuk mendapat sorotan.
Meskipun masih muda, keduanya sudah menunjukkan potensi besar untuk menjadi seorang dewa kematian. Ichika sudah mampu menangani gurunya meski umurnya masih terbilang sangat muda. Sedangkan Kazui diperlihatkan mampu bertransformasi tanpa melepas tubuh fisiknya dan membuka gerbang dimensi.
Menurut saya, sosok Kazui adalah yang paling mungkin menjadi tokoh kunci. Bakat spiritualnya mungkin akan menjadi jalan bagi Soul Society untuk menyelesaikan ketidakseimbangan dunia saat ini.
Baca Juga: Inilah Peringkat 5 Anggota Divisi 0 Terkuat di Bleach
4. Ada kemungkinan wujud Tengkorak Ichigo akan menjadi canon dalam cerita
Dalam movie Hell Verse, wujud tengkorak yang sempat digunakan Ichigo adalah satu-satunya kekuatan yang mampu menghancurkan rantai para pendosa dan menundukkan para penjaga neraka. Bisa dibilang, Ichigo hampir memegang otoritas Neraka secara penuh.
Akan sangat menarik jika Tite Kubo menggambar wujud ini secara resmi. Hal itu bukan pertama kali mengingat ia pernah menggambar karakter manifetasi Katen Kyokotsu setelah muncul lebih dulu di versi anime, tepatnya arc Zanpakutō Rebellion.
5. Akan ada jalan dalam upaya memulihkan keseimbangan Neraka
Pada saat akhir arc Thousand Years Blood War, mayat Yhwach diketahui dijadikan pasak baru untuk menjaga keseimbangan dunia oleh Divisi O. Mengingat saat ini dunia kembali bergolak karena invasi dari Neraka, bisa saja cara yang sama akan digunakan lagi.
Selain itu, ada potensi di mana celah dari ritual Konso Reisai yang mungkin bisa digunakan untuk membalikkan situasi.
Namun bisa saja ada cara baru yang tak terduga untuk memulihkan keseimbangan Neraka. Hal itu tentu saja baru akan terlihat jika Tite Kubo diijinkan melanjutkan kembali Bleach dalam cerita yang baru.
Itulah beberapa hal yang akan terjadi jika Bleach one shot kembali mendapat serialisasinya. Jika kalian ada tambahan, jangan lupa utarakan di kolom komentar, yah!
Diterbitkan pertama 23 Agustus 2021, diterbitkan kembali 31 Oktober 2024.
Baca Juga: 5 Hal Menarik dari Ending Manga Bleach Bab 686! Akhir Sisa Yhwach?
Baca Juga: Teori: Apa Jadinya Perang Quincy Jika Dulu Aizen Bleach Menang?
Baca Juga: Inilah 7 Antagonis Utama Bleach Terkuat yang Pernah Dilawan Ichigo