Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ingin mengecek kecepatan internet Indihome di rumah? Kamu bisa mengeceknya sendiri, lho. Kecepatan saat upload, download, ping, dan jitter ini bisa kamu cek dengan mudah menggunakan speed test Indihome.
Speed test Indihome dapat digunakan jika kamu memiliki jaringan nirkabel Wi-Fi Indihome. Berikut ini beberapa situs yang bisa kamu gunakan, simak selengkapnya.
1. Fast.com
Website paling sederhana dan praktis untuk mengecek speed test Indihome adalah fast.com. Kunjungi halaman tersebut, lalu lihat angka kecepatan internet yang bergerak secara random.
Saat perputaran angka telah berhenti, angka tersebut merupakan kecepatan internetmu saat digunakan. Kamu juga bisa mengeceknya kembali dengan menekan tombol ikon panah yang melingkar.
2. Speedtest.net
Untuk speed test Indihome, kamu bisa gunakan situs speedtest.net karena bisa dibilang cukup fleksibel digunakan untuk mengecek kecepatan internet.
Situs SpeedTest memiliki aplikasi yang dapat kamu unduh di Android, iOS, Mac, Chrome, Apple TV, Windows, dan CLI.
Sebelum digunakan, SpeedTest akan menunjukkan nama internet yang kamu gunakan, server, dan juga IP Address perangkat tersebut. Setelah itu, kamu bisa menekan tombol mulai dan tunggu hasilnya hingga keluar.
3.Fast Indihome
Selanjutnya, kamu bisa mengunjungi fast.indihome.web.id. Situs ini dapat kamu gunakan untuk mengecek speed test Indihome.
Caranya cukup mudah, klik tombol GO, lalu tunggu hasilnya keluar. Hasilnya tersebut berupa kecepatan ping, download, jitter, dan upload.
Baca Juga: Di Kala Darurat, Kamu Bisa Gunakan 5 Cara Cek Kuota Internet 3 Ini!
4. Open Speed Test
Situs alternatif lainnya yang dapat kamu gunakan adalah openspeedtest.com. Hampir mirip dengan yang lainnya, website ini mengeluarkan hasil upload, download, ping, dan jitter.
Tak perlu bersusah payah mengecek kecepatan internet, kini sudah banyak sekali yang bisa kamu gunakan secara gratis dan akurat!
5. Bandwidth Place
Tool terakhir yang bisa kamu gunakan untuk speed test Indihome adalah dengan menggunakan BandwithPlace.
Situs bandwidthplace.com memiliki fitur yang cukup lengkap karena ada keterangan server, IP, dan juga provider yang kamu gunakan. Kamu juga bisa membagikannya ke media sosial dengan mudah.
Cukup tekan start, setelah itu kamu akan melihat hasilnya dengan mudah. Tampilan speed test Indihome ini cukup menarik karena ada speedometer oranye yang menujukkan angka akurat.
Itu dia beberapa caraspeed test Indihome untuk mengetahui kecepatan internet Indihome di rumahmu. Berapa kecepatan internetmu? Tulis di kolom komentar, ya!
Baca Juga: Cara Mengganti Password Wifi Indihome di PC dan Handphone