TUTUP

AMD Persembahkan Fitur Keamanan Berlapis Untuk Tren Gaya Hidup Baru!

Gaya hidup baru, ragam metode perlindungan baru!

Dalam gaya hidup baru yang semakin remote, terjadi pula pergeseran sudut pandang akan keamanan PC. AMD persembahkan fitur keamanan berlapis untuk menghadapi perubahan tren ini!

1. Kemungkinan berbahaya dalam pergeseran gaya hidup

dok. AMD

Akash Malhotra, Director Security Product Management, AMD menulis sebuah opini tentang bagaimana pergeseran budaya dan organisasi yang condong mendekat pada bekerja jarak jauh telah membuat data rahasia pribadi dan bisnis sebagai target yang lebih menarik bagi kejahatan dunia maya.

"Untuk dapat terhindar dari ancaman yang terus berkembang, tim TI perlu memberikan solusi hardware dan software terintegrasi kepada pelanggan yang menawarkan fitur keamanan komprehensif untuk keseluruhan sistem," tulisnya.

2. Hadirnya Zen

droid.news

Sebagai vendor hardware canggih pada ekosistem PC, Server, dan konsol, AMD memiliki peran penting dalam meningkatkan keamanan dan perlindungan data dengan arsitektur Zen, yang menjadi fondasi prosesor Ryzen dan EPYC.

Zen telah dirancang dengan mengutamakan fitur keamanan, dengan fokus khusus pada solusi untuk membantu melindungi data pengguna dan memberikan tenaga dan performa yang luar biasa. 

3. Perlindungan eksploitasi DRAM melalui AMD Memory Guard

pcgamesn.com

AMD Memory Guard membantu memberikan perlindungan yang kuat terhadap serangan cold boot, pengintaian antarmuka DRAM, dan eksploitasi serupa lainnya yang digunakan untuk mendapatkan data pengguna. Ia juga OS agnostik dan transparan untuk aplikasi software, membantu meningkatkan keamanan data sejak dini.  

Baca Juga: Laptop Budget Lancar, Ini HP 14s-dk1001au Dengan AMD Athlon Silver!

4. Kerja sama Microsoft dan AMD dalam keamanan komputer mutakhir via Ryzen PRO

dok. AMD

“Microsoft dan AMD bermitra bersama untuk menciptakan kelas baru perangkat enterprise yang disebut Secured-Core PCs berdasarkan platform AMD Ryzen PRO. Bersama-sama, kami mengembangkan produk yang dirancang untuk melindungi sistem komersial dari serangan firmware canggih dan memberikan pengalaman PC yang sederhana dan aman kepada pelanggan enterprise, ”kata David Weston, director of enterprise and OS security Microsoft.

5. Keamanan dalam AMD Secure Processor

wccftech.com

Terlepas dari arsitektur yang kuat, setiap arsitektur silikon AMD disertakan dengan prosesor keamanan hardware khusus AMD Secure Processor, yang bertindak sebagai hardware root of trust dengan menyediakan platform integrity melalui autentikasi firmware awal yang dimuat pada platform untuk menghindari firmware berbahaya yang menyusup masuk ke PC.

Apa pendapatmu terhadap fitur keamanan berlapis yang dipersembahkan oleh AMD untuk menghadapi tren bekerja dan aktivitas yang menjadi kebiasaan baru ini? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah!

Baca Juga: Seri AMD Ryzen PRO 4000 Janjikan Standar Baru Notebook Bisnis Modern