Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Melalui mediaroom mereka, PopCap (yang juga menjadi anak perusahaan Electronic Arts) resmi mengkonfirmasikan bahwa mereka tengah mengembangkan sekuel dari game tower defense bernuansa bunga dan zombie. Plants vs Zombies 2 ditargetkan rilis pada musim panas 2013 -- jadi masih setengah tahunan ke depan. Masih belum diketahui pada platform apa sekuel game tower defense yang juga mengandalkan musical score berkelas karya Laura Shigihara ini. Yang pasti untuk sekuelnya tersebut, kamu bakal kembali mendengarkan soundtrack yang lebih enak didengar, banyak fitur baru, setting dan juga situasi untuk memperdalam gameplay. Namun dipastikan Plants vs Zombies 2 bakal kembali hadir untuk kelas mobile di iOS, Android, dan Windows Mobile, yang justru berhasil mengantarkan namanya menjadi lebih terkenal dibadingkan versi awalnya untuk PC Windows dan Mac OS, serta di ranah mobile itulah mereka banyak menjaring para pemain kasual. Dan hingga saat ini Plants vs. Zombies masih dicatat sebagai game karya PopCap yang paling cepat lakunya. Khususnya versi iOS yang terjual lebih dari 300,000 dalam sembilan hari perilisannya di App Store, mengumpulkan penghasilan lebih dari US $1 juta -- menjadikannya sebagai game iOS yang meraih top-grossing sepanjang sejarah minggu awal peluncurannya.