Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Melalui Mobile World Congress 2013, kamu mengetahui update perkembangan Firefox OS besutan Mozilla. Sebelumnya sudah diketahui dua smartphone pertamanya menggandeng kata geek, seakan menunjukkan target pasar yang disasarnya. Namun selama MWC 2013, Firefox OS diketahui akan datang dengan beberapa rekannya, seperti ZTE, Alcatel, LG dan Huawei. Yang satu ini dari ZTE melalui ZTE Open. Mozilla mengungkapkan dalam pernyataan pers-nya, jika sistem operasi mobile Firefox OS resmi lahir saat itu, dan mereka sudah berhasil mendapatkan dukungan 18 operator, partnership bersama Qualcomm yang akan digunakan chipset Snapdragon-nya untuk menjalankan Firefox OS, dan empat vendor smartphone ZTE, Alcatel, LG dan Huawei siao mendukung, dengan dua dari mereka menunjukkan smartphone "rubah api" pertamanya selama MWC 2013. Alcatel One Touch Fire Pertama Alcatel dengan One Touch Fire, yang akan dirilis pertama kali di China (karena Mozilla sudah menggandeng operator China Unicom untuk memasarkannya), Amerika Latin, dan akan menjadi smartphone Firefox OS pertama yang dirilis di Eropa, dimulai dari Polandia. Menjadi smartphone Firefox OS pertama, One Touch Fire jelas membawa beban sebagai duta mengenalkan sistem operasi tersebut. Alcatel sendiri menyiapkannya dengan bekal layar 3.5-inchi, prosesor 1GHz, 256MB RAM, kamera 3.2-megapixel, internal storage 512MB dan slot microSD, dengan kapasitas 2GB disertakan dalam paketnya. Konektivitas smartphone dengan dimensi 115 x 62.3 x 12.2-mm tersebut, disediakan mulai GSM 3G, Wi-Fi b/g/n, Bluetooth dan GPS (mengadopsi peta Nokia HERE). Sensor ada sensor cahaya, proximity, dan gravitasi. FM radio pun hadir sebagai sarana hiburan. Untuk mengoperasikannya, disediakan baterai berkapasitas 1,400-mAh. Bukan spesifikasi yang tinggi untuk sebuah smartphone pertama, namun semoga saja One Touch Fire memberi impresi yang baik. ZTE Open Vendor kedua adalah ZTE yang mengajukan ZTE Open untuk mewakili Firefox OS. Lagi-lagi bukan smartphone full feature, karena spesifikasinya pun minim. Layar 3.5-inchi dengan resolusi HVGA dan prosesor jadul Cortex-A5 pada kecepatan 1GHz, 256MB RAM, internal 512MB, 2GB microSD, konekstivitas GSM 3G bersama Wi-Fi b/g/n, Bluetooth 3.0, GPS dan FM Radio. Sisa spesifkasi lainnya mirip-mirip dengan yang ditawarkan Alcatel di atas. Sedikit mengenai Firefox OS, sistem operasi dari Mozilla ini menjalankan aplikasi berbasis HTML5 yang berbasis pada teknologi browser Firefox, dengan target pasar kelas low atau entry level. Tujuannya adalah untuk menciptakan wadah software open source, yang bisa dengan mudah dikembangkan aplikasinya oleh para web developers, sekaligus membantu mem-port-nya ke Firefox Marketplace. Kamu bisa mengecek melalui Marketplace tersebut jika memiliki Firefox Aurora untuk Android -- download APK-nya dari sini, maka di sana kamu bisa menemukan aplikasi seperti jejaring sosial Facebook dan Twitter, solusi peta Nokia HERE, integrasi Box dan beberapa game dari EA Mobile dan Disney Mobile. [cb type="company"]Mozilla[/cb] Sumber: Mozilla