TUTUP

Sambut Identitas Barunya, Berikut Evolusi Logo Google dari Tahun 1997

Kabarnya sih menjadi lebih ringan, apa ada yang bisa merasakannya selama browsing menggunakan gadget mobile?

[read_more id="217990"] [read_more id="217095"] Sementara ini rebranding visual Google baru terlihat di desktop saja. Namun dalam beberapa waktu ke depan, perangkat Android lainnya, seperti Android TV, aplikasi Google, dan semua perangkat mobile serta non-mobile Google, logonya bakal terlihat berbeda menyesuaikan logo Google yang baru, dan juga mendapatkan tambahan huruf G yang terlihat lebih fokus dibandingkan sebelumnya. Beberapa aplikasi Google untuk desktop yang sudah menerapkan ubahan ini seperti ikon baru untuk G+, Google Maps, Google News, Google Translate, dan lebih banyak lagi bakal mendapat sentuhan visual barunya, termasuk itu aplikasi mereka untuk gadget mobile. Tinggal menunggu waktu saja sampai mereka memberikan perubahan ini secara merata. Selain itu, Google juga mengatakan jika logo Gbaru mereka sudah disesuaikan untuk dilihat pengguna dengan bandwidth yang lebih rendah. Logo Google lama mereka ukurannya 14,000 byte, sedangkan saat ini lebih ringan, hanya 305 byte saja.

Bicara logo Google, sejak pertama kali beroperasi 16 tahun lalu, Google tercatat sudah mengubah logonya 7 kali. Berikut kami berikan evolusi logo Google tersebut.
Tahun 1997 Tahun 1997 Tahun 2001 Tahun 2003 Tahun 2010 Tahun 2013 Tahun 2015 <b>2015</b> Bagaimana menurut kalian, apakah logo baru ini lebih menarik dibandingkan logo mereka sebelumnya? Sumber Google (1), (2)