TUTUP

LG Optimus G Kembali Menjadi Spotlight, Versi Internasional Hadir Bersama Nexus 4

LG tampaknya sangat sibuk akhir - akhir ini. Apalagi setelah Google memilih flagship mereka menjadi wakil Nexus generasi keempat. Sedangkan LG Optimus G yang menjadi basis LG Nexus 4 juga terus dibangun image-nya. Seperti melalui video iklan terbarunya ini.

LG tampaknya sangat sibuk akhir - akhir ini. Apalagi setelah Google memilih flagship mereka menjadi wakil Nexus generasi keempat. Sedangkan LG Optimus G yang menjadi basis LG Nexus 4 juga terus dibangun image-nya. Seperti melalui video iklan terbarunya ini. LG memang sempat menjadi yang pertama secara mengenalkan smartphone dual-core melalui Optimus 2X, namun mereka ketinggalan start dalam persaingan quad-core, sehingga Optimus 4X HD-nya pun berada di posisi ketiga. Termasuk penjualannya, di Indonesia Optimus 4X HD pun menjadi yang paling cepat terjun bebas harganya. Saat ini harga barunya bisa didapatkan dengan Rp. 4.6 jutaan saja. Sedangkan melalui Optimus G, LG berusaha kembali meraih perhatian dunia karena menjadi yang pertama merilis Android dengan chipset Snapdragon S4 Pro. Bagi yang belum tahu, Qualcomm memilah chipset generasi keempat mereka, yaitu Snapdragon S4 menjadi tiga kategori, Play, Plus dan Pro. Play menjadi yang paling rendah kinerjanya, prosesor 1-1.2 GHz, Adreno 203, ditujukan untuk Android low-end, dan sejauh ini baru beberapa nama saja yang mengimplementasikannya. Satu contohnya HTC Desire X. Kemudian Snapdragon S4 Plus begitu banyak diterapkan pada Android di kelas mengengah atas, karena memang kinerjanya bisa dikatakan setara dengan quad-core. Dengan kecepatan prosesor 1.5-1.7 GHz dan Adreno 225, kita bisa temui Droid seperti  HTC One SSony Xperia TXHTC Windows Phone 8XMotorola Atrix HD, Nokia Lumia 820, Nokia Lumia 920, Samsung Galaxy S III, Samsung ATIV S, Sony Xperia V, Motorola Droid RAZR M hingga Motorola Droid RAZR HD. Sedangkan untuk Snapdragon S4 Pro, LG dengan Optimus G menjadi yang pertama menggunakannya,  walaupun Xiaomi dengan Mi-Two mereka juga menggunakan chipset yang sama -- namun sayang hanya dipasarkan secara lokal di China saja. Wajar jika LG pun sellau mem-push Optimus G mereka untuk lebih dikenal. Dan berikut video iklan terbaru yang cukup panjang,

LG Optimus G - Product Movie

multi window

LG Optimus G : Launch Event in Korea

LG Optimus G : Perfection with high-class design

LG Optimus G : Hands on video

LG Optimus Innovation Cube - Episode 2 : QSlide function

Optimus G Launch Event in Japan

Sumber: Facebook LG