Acer rupanya sudah ancang – ancang menyambut Windows 8 dengan mengenalkan PC All-In-Ones yang memang dikhususkan untuk OS terbaru Microsoft tersebut, selain juga ultrabook dan tablet mereka yang dipastikan juga bisa menjalankan Windows 8 dengan lancar.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Menjelang digelarnya COMPUTEX 2012 yang diadakan di Taipei, Taiwan (China) mulai 5 sampai 9 Juni 2012, banyak produsen IT dunia yang mengkonfirmasikan produk mereka. Seperti Acer yang rupanya sudah ancang – ancang menyambut Windows 8 dengan mengenalkan PC All-In-Ones yang memang dikhususkan untuk OS terbaru Microsoft tersebut, selain juga ultrabook dan tablet mereka yang dipastikan juga bisa menjalankan Windows 8 dengan lancar. [/caption] Masih ada 4 bulan tersisa sebelum Microsoft merilis Windows 8, namun Acer sudah memulai start dengan tablet Windows mereka. Selama COMPUTEX 2012 ada dua tipe dikenalkan, Iconia W700 dan Iconia W510. Nama "iconia" memang menjadi brand khusus Acer untuk menyebut jajaran tablet mereka. Sejauh ini dikenal menggunakan dua OS berbeda. Dan biar tidak bingung, perhatikan saja huruf depannya. Jika menggunakan huruf "W" maka kamu mendapati tablet dengan OS Windows. Namun jika huruf "A" di depannya, seperti Iconia Tab A510, di sana menggunakan OS Android. [/caption] Iconia W700 menjadi yang besar, dengan ukuran layar 11.6 inchi yang sama seperti ultrabook Aspire S7 mendukung resolusi full HD (1920 x 1080 pixel). Layar tersebut mampu merespon sentuhan hingga 10 jari sekaligus, serta dijual sepaket bersama cradle / dudukan khusus yang bisa memposisikannya dengan sudut kemiringan 70 derajat untuk kemudahan mengamatinya dalam tampilan horizontal. Atau, bisa juga diatur dengan sudut kemiringan 20 derajat jika ingin mengoperasikannya langsung dengan sentuhan dalam tampilan vertikal. Meskipun layarnya termasuk lebar untuk ukuran tablet, namun Iconia W700 dibekali baterai yang mampu membuatnya bertahan dioperasikan hingga 8 jam. Oh ya, seperti kebanyakan ultrabook dan tablet terbaru yang menyasar Windows 8 sebagai OS-nya, Iconia W700 ini juga berbasis silikon SoC Ivy Bridge dari Intel. [/caption] Di sekeliling casing cradle-nya kamu dapati tiga port USB 3.0 untuk kemudahan ekspansi dengan perangkat eksternal. Acer juga memasukkan dukungan Dolby Home Theater (logonya kamu dapati di sisi kiri) untuk kualitas audio yang lebih baik. Selain cradle, Iconia W700 juga langsung bisa digunakan dengan aksesoris lain, kayboard eksternal yang terhubung dengan koneksi Bluetooth -- sepertinya dijual terpisah. Kombinasi cradle dan keyboard tersebut mengindikasikan jika Acer memposisikan Iconia W700 ini sebagai pengganti desktop yang cukup kompak. Sayang keyboard-nya tidak bisa difungsikan layaknya cradle seperti pada Iconia W510 ya (kami ulas pada artikel lain). [/caption] Tablet ber-Windows 8 ini memiliki fungsi konektivitas yang sangat lengkap, mulai di sisi kirinya kamu temui port Thunderbolt, micro HDMI, tiga port USB 3.0 (ketika menggunakannya bersama cradle) dan konektor power. Sedangkan di bagian atasnya, pada kedua sisinya, ada sepasang speaker dengan kisi - kisi yang lebar. Kemudian di sebelah kanan kamu mendapati tombol power, jack headphone dan pengatur volume. Bagian fitur multimedia, Acer memberikan kamera autofocus sebesar 5 megapixel di belakang, dan juga lubang microphone di bagian belakang (pas untuk merekam video). Sedangkan di depan, selain ada tombol Windows di bawah laar, kamu juga dapari kamera sekunder di atas layarnya. [/caption] Belum ada konfirmasi resmi berapa harga penawaran tablet ini. Namun menurut kami, bersama Iconia W510 harganya bakal berada di rentang US $799 hingga $999. Acer juga tidak menegaskan apakah bakal memasukkan cradle dan juga keyboard-nya dalam paket pembelian nantinya. [/caption] Windows 8 Tablet With Versatile Cradle httpv://youtu.be/5_bB_o4lzvI