Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sedang mencari monitor murah untuk gaming yang tampil dengan fitur-fitur serba modern? Dari perusahaan monitor asal Taiwan, lini monitor gaming AOC terbaru ini hadir dengan sejumlah fitur menarik yang pastinya tidak akan membuat dompet kalian kering! Baik untuk produktifitas maupun untuk gaming, monitor tentunya merupakan faktor terpenting. Kualitas warna, tingkat refresh rate dan latency akan sangat mempengaruhi aktifitas sehari-hari, terutama untuk para gamer hardcore yang membutuhkan respon hingga per-frame yang detil. Untuk sebagian gamer, monitor curved menjadi salah satu target utama mereka karena bentuknya yang cekung memberikan tampilan yang lebih imersif. Akan lebih menarik lagi apabila curved monitor yang ditawarkan memiliki ukuran yang besar. Namun, permasalahan utama dari seluruh fitur-fitur yang diharapkan adalah harga yang dipasangkan oleh perusahaan manufaktur. Terkadang, monitor curved dengan refresh rate yang tinggi ditawarkan dengan harga berjuta-juta rupiah, bukan sesuatu yang bisa dengan gampangnya dibeli. Alternatifnya, kalian bisa membeli monitor dari merek-merek tidak jelas yang bisa kalian temukan pada situs-situs online shop. Tetapi, yakinkah kalian untuk membeli yang murah? Daripada membeli merek yang belum tentu terjamin, mungkin kalian bisa melirik AOC.