TUTUP

Lawan Unreal Engine 4, Sekarang Unity 5 Gratis dan Tanpa Royalti!

Banyak pilihan engine gratis yang keren. Siap membuat game impianmu?

Chamber, maskot baru Unity[/caption]

Unity 5 gratis dengan fitur penuh. Saatnya mewujudkan game impianmu!

Game Developer Conference (GDC) 2015 baru saja dimulai, namun "perang" game engine sudah memanaskan suasana. Menjawab tantangan dari Epic Games yang kemarin mengkonfirmasikan Unreal Engine 4 gratis, kali ini giliran Unity yang mengumumkan engine kelimanya, Unity 5 dalam panggung GDC 2015. Yang menarik, sekarang Unity 5 gratis! [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/03/03/download-unreal-engine-4-gratis/" title="Sekarang Unreal Engine 4 Gratis! Yuk Mulai Bikin Game!"] Tidak seperti Unity 4 versi gratis sebelumnya yang memberikan batasan akses beberapa fitur jika kita men-download versi gratisnya, Unity 5 kali ini dirilis benar-benar gratis termasuk dengan seluruh fiturnya! Dengan menggunakan Unity 5 gratis yang berlabel Personal Edition ini, kamu juga bebas membuat game di platform mana saja, tanpa ada batasan tertentu dan juga tanpa membayar royalti sama sekali layaknya Unreal Engine 4. Unity 5 memang dirilis secara gratis dengan segala fiturnya. Namun, tetap ada beberapa batasan yang diimplementasikan, seperti layar splash screen yang tidak bisa dikustomisasi alias masih menampilkan layar Unity Personal Edition. Jika kamu ingin membuat sebuah game yang tampak lebih profesional dengan layar splash screen yang dapat dikustomisasi dan juga beberapa kelebihan lain seperti akses ke berbagai source code yang disediakan, kamu bisa membeli Professional Edition yang disediakan. Lisensi Professional Edition ini tersedia dalam dua mekanisme pembayaran, yaitu US $1500 untuk sekali pembelian dan berlaku selamanya, atau berlangganan dengan membayar US $75 setiap bulannya.

Unity 5 Tech Demo GDC 2015 - The Blacksmith

[youtube_embed id="pXWAsayTFTo"] Jadi, jika kamu berencana untuk merilis sebuah game gratis di Android atau iOS, kamu sudah tidak perlu membeli lisensi dari Unity 5. Cukup gunakan Unity 5 gratis alias Personal Edition yang bisa kamu dapatkan dengan men-download-nya melalui link di bawah ini. [outbound_link text="Download Unity 5 Gratis" link="http://netstorage.unity3d.com/unity/5b98b70ebeb9/UnityDownloadAssistant.exe"] John Riccitiello, CEO dari Unity pun sedikit "menyindir" Epic Games dalam konfirmasi Unity 5 gratis ini. "Tanpa royalti, tanpa hal-hal lain. Simpel. Itulah yang kami umumkan," ungkapnya dalam sebuah interview di tengah-tengah pelaksanaan GDC 2015. "Jika kami mengatakan gratis, hal tersebut memang gratis. Jika kami mengatakan US $75 per bulan, memang harganya US $75 per bulan. Kami tidak menarik royalti apapun," lanjut pria yang sebelumnya menjabat CEO dari EA ini. Lebih lanjut, Riccitiello juga kembali "menyerang" Epic Games dengan menyebut Epic Games hanyalah kompetitor kecil mereka, dan menyebut sistem royalti yang diberikan oleh Epic Games mirip dengan mekanisme game free to play, berharap mendapatkan satu "ikan besar" alias developer yang mendapatkan revenue melimpah sehingga royalti yang dibayarkan sangat besar, untuk menutupi biaya lisensi gratis yang digunakan oleh developer-developer yang lebih kecil. [youtube_embed id="Sxg_m3Qsnik"] Tunggu apa lagi. Sudah ada dua pilihan engine keren yang bisa kamu gunakan gratis, jadi mulai bikin game impianmu sekarang! [Sumber: [outbound_link text="Unity" link="http://unity3d.com/get-unity"]/[outbound_link text="GamesIndustry" link="http://www.gamesindustry.biz/articles/2015-03-03-theres-no-royalties-no-f-ing-around-riccitiello"]]