Dengan performa tinggi dan juga fitur-fitur canggihnya, ACER Predator Notebook bisa melahap game-game PC terbaru dengan lancar!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Lagi nyari-nyari notebook untuk gaming? ACER Predator Notebook ini bisa menjadi pilihan yang menarik untukmu!
[read_more id="235515"] Banyak gamer yang menganggap, bahwa bermain game di PC jauh lebih nyaman dibandingkan notebook alias laptop. Namun lambat laun, gamer menjadi semakin mobile dan kebutuhan untuk bermain game di mana saja sudah tidak terelakkan lagi. Untuk itu, banyak produsen pun mulai memproduksi berbagai notebook yang memang didesain khusus untuk gaming, dengan performa
hardware yang jauh lebih powerfull dibandingkan notebook standar untuk bekerja. Salah satunya adalah [outbound_link text="ACER" link="https://static.duniaku.net/2016/01/duniaku-predator-2.jpg">
Bagaimana dengan kenyamanan jari jemari saat bermain? Predator Notebook menghadirkan keyboard yang lengkap dengan ukuran cukup lebar untuk jari-jarimu. Keyboard Predator Notebook juga dilengkapi dengan teknologi PredatorSense dan PredatorProzone dimana kamu bisa melakukan kostumisasi perintah keyboard sesuai dengan keinginanmu. Untuk urusan performa dalam "melahap" game-game yang membutuhkan resource hardware yang tinggi, Predator Notebook dilengkapi dengan prosesor generasi ke-6 Intel® Core™ i7-6700HQ 2.6GHz dengan
turbo boost hingga 3.5GHz serta
graphic processing unit NVIDIA® GeForce® GTX® 970M dan 3GB DDR4 Memory sehingga mampu melahap game yang memiliki grafis yang tinggi dengan lancar. Untuk menyimpan koleksi game-mu yang mencapai ratusan atau bahkan ribuan, kamu tidak perlu khawatir karena Predator Notebook dilengkapi dengan memori internal sebesar 1TB dalam bentuk hardisk plus 128GB SSD. Bagi yang suka bermain
game online, Predator Notebook dilengkapi dengan teknologi Killer DoubleShot Pro yang memungkinkanmu untuk menggunakan koneksi wifi dan LAN secara bersamaan sekaligus memonitor dan mengatur koneksi yang digunakan.
Dengan Predator FrostCore yang bisa dipasang untuk mempercepat pendinginan[/caption] Satu hal yang mungkin dikeluhkan oleh gamer yang memainkan game di notebook adalah masalah hardware yang cepat panas. ACER rupanya memahami hal tersebut, dimana mereka sudah mempersenjatai Predator Notebook dengan teknologi Predator DustDefender with Dual-Fan. Teknologi ini merupakan sistem pendingin yang mencegah debu saat menghisap udara sekitar untuk dialirkan ke bagian dalam notebook ini. Jika masih kurang dingin, di bagian kiri notebook ini kamu bisa masukkan aksesoris tambahan
swappable fan Predator FrostCore sehingga kamu tidak perlu khawatir lagi akan mengalami panas berlebih saat bermain game. Kamu juga bisa mengontrol kecepatan fan pada notebook secara manual dengan menggunakan software ACER CollBoost yang tertanam di dalamnya. Dengan mengaktifkan fitur ini, fan akan berputar pada kecepatan maksimalnya sehingga meningkatkan performa pendinginan pada notebook. Berikut adalah daftar spesifikasi lengkap dari ACER Predator Notebook