TUTUP

Untuk Pertama Kalinya, GUNPLA EXPO Akan Diadakan di Indonesia!

Untuk pertama kalinya, event akbar GUNPLA EXPO akan diadakan di Indonesia. Event GUNPLA EXPO 2017 Indonesia akan diadakan di tanggal 25 Oktober hingga 5 November 2017, bertempat di Food Society, Kota Kasablanka, Jakarta Selatan. #news

Untuk pertama kalinya, event akbar GUNPLA EXPO akan diadakan di Indonesia. Event GUNPLA EXPO 2017 Indonesia akan diadakan di tanggal 25 Oktober hingga 5 November 2017, bertempat di Food Society, Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.

Dalam event GUNPLA EXPO 2017 tersebut, sesuai namanya, akan banyak display dan model kit Gundam yang dijual. Bahkan beberapa di antaranya adalah model kit limited, yang hanya bisa kamu dapatkan dalam event GUNPLA EXPO! Penasaran seperti apa saja barang-barang limited edition tersebut? Kamu bisa cek sendiri dari poster di bawah ini! [duniaku_baca_juga] Bagaimana, menarik bukan? Banyak variasi yang tersedia, mulai dari harga di bawah seratus ribu hingga satu juta lebih. Rasanya fan setia mokit Gundam pasti akan tergerak untuk memborong barang-barang terbatas ini. [read_more id="315922"] GUNPLA EXPO biasanya rutin diadakan di negara seperti Singapura dan Hong Kong, serta tidak ketinggalan di negara asalnya sendiri, yaitu Jepang. Di awal tahun 2017 ini, untuk pertama kalinya GUNPLA EXPO juga diadakan di Filipina. Selain GUNPLA EXPO, di tempat yang sama, sehari setelah GUNPLA EXPO yaitu pada tanggal 6 hingga 12 November 2017, juga akan diadakan GBWC Indonesia, kompetisi gunpla official dari Bandai setiap tahunnya. Ya, jelas ini adalah event yang sangat bergengsi. Tak tanggung-tanggung, pemenangnya berhak mendapatkan hadiah untuk terbang dan berkompetisi di Jepang. Kamu mau membuktikan skill-mu sebagai gunpla builder di hadapan para juri dan kontestan internasional? Kalau begitu inilah kesempatanmu. Bagi kamu yang tertarik untuk mengikuti lomba ini, tenang saja karena pendaftaran masih dibuka hingga tanggal 29 Oktober 2017. Cara mendaftarnya, cukup datang ke Kidz Station terdekat di kotamu dan ambil formulirnya. Atau jika tidak bisa bepergian, kamu bisa mendaftar secara online melalui email ke gbwcregistration@map.co.id dengan form registrasi yang bisa kamu download di sini. Tentu saja kamu harus memperhatikan aturan yang berlaku, yang bisa kamu baca di sini. [duniaku_adsense] Yuk buat kalian-kalian semua yang ngaku fans Gundam, ramaikan GUNPLA EXPO pertama di Indonesia ini. Jangan sampai kelewatan! Diedit oleh Fachrul Razi