TUTUP

Inilah Daftar Barang Koleksi Film Suicide Squad yang Termahal!

Kira-kira apa saja sih barang koleksi film Suicide Squad yang termahal? Apakah mainan? Properti syuting? Kalau kamu penasaran, ini dia daftarnya!

Kira-kira apa saja sih barang koleksi film Suicide Squad yang termahal? Apakah mainan? Properti syuting? Kalau kamu penasaran, ini dia daftarnya!

Bagi para kolektor mainan, perilisan film baru pasti merupakan sebuah kabar yang sangat ditunggu-tunggu. Ya, new film, new collection! Biasanya nih kalo film-nya sudah dirilis, berikutnya para produsen mainan juga akan mulai berlomba-lomba merilis produk baru mereka.  Hal ini ternyata juga berlaku untuk film Suicide Squad yang baru-baru ini telah tayang di seluruh dunia. Terlepas dari beragam ulasan dan pendapat mengenai film ini, ternyata film Suicide Squad telah berhasil membuat banyak kolektor berburu pernak-perniknya dan membuat harganya meroket loh. Berikut ini merupakan top 3 barang koleksi film Suicide Squad yang termahal.

3. 6th Scale Collectible Figure by Hot Toys

hot toys suicide squad Image by Sideshow Collectibles [read_more id="281210"] Deadshot, Harley Quinn dan Joker merupakan tiga karakter film Suicide Squad pertama yang dijadikan model oleh Hot Toys. Action figure karakter Suicide Squad ini dibandrol dengan harga 3,3 juta rupiah per unitnya. Ya, memang sudah menjadi rahasia umum bahwa Hot Toys merupakan salah satu jenis action figure termahal di dunia. Belum lagi apabila telah melewati tangan reseller, harganya pun dapat meningkat berkali-kali lipat.  

2. Replika Pemukul Baseball Harley Quinn Berserta Foto Berukuran 8x10

tanda tangan harley quinn Image by autograph-inkz Coba tebak berapa harganya? Barang koleksi ini dilelangkan di eBay dengan harga kurang lebih 28 juta rupiah. Memang harga yang cukup mahal untuk sebuah replika pemukul beseball dan sebuah foto Harley Quinn saja. Namun, para kolektor pasti akan berpikir ulang karena replika pemukul baseball dan foto tersebut telah ditandatangani langsung oleh Margot Robbie, sang pemeran Harley Quinn di film Suicide Squad. Hayo, siapa yang berani untuk menghabiskan 28 juta rupiahnya?

1. Poster Suicide Squad

Poster Suicide SquadImage by jiressle-0 Sebuah tanda tangan memang dapat meningkatkan nilai sebuah barang koleksi. Jika sebuah pemukul baseball dan foto yang telah ditandatangani oleh sang artis dinilai dengan harga 28 juta rupiah, lalu bagaimana dengan sebuah poster yang telah ditandatangani oleh kesepuluh karakter Suicide Squad? Apakah harganya akan menjadi 280 juta rupiah? Ternyata kamu cukup mengais 31 juta rupiah kok. Cukup worth it, bukan? Tapi apakah kamu yakin mau mengeluarkan 31 juta rupiah dari kocekmu?

Itulah contoh barang koleksi film Suicide Squad yang paling mahal. Menarik bukan? Nah, bagi kamu yang ingin berburu barang-barang koleksi, jangan lupa datang yah ke Colony Collection Market: Toys & Game yang akan diadakan pada 3 - 4 Desember 2016 di Jakarta Convention Center (JCC). Selain berburu barang-barang koleksi, kamu juga dapat bertemu dengan tokoh-tokoh ikonik di dunia toys & games, berkumpul dengan komunitas yang memiliki ketertarikan yang sama, mengikuti berbagai kegiatan seru seperti kompetisi cosplay, rare item auction, games virtual reality dan juga mencoba motion sensor yang sedang hits. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi website Colony Collection Market atau hubungi cs@colony.co.id.