TUTUP

Buatan Indonesia, Dua Aplikasi yang Membantu Mencari Pokemon Ini Siap Dukung Para Trainer Lokal!

Jika beragam aplikasi peta pendukung yang sudah dirilis datanya untuk wilayah Indonesia masih kurang, maka dua aplikasi baru buatan lokal untuk smartphone ini siap membantu kalian menjadi Pokemon Master!

[read_more id="260914"] Sudah lebih dari dua pekan Pokémon GO hadir di smartphone kalian. Kami yakin, kalian sudah cukup menguasai permainan, termasuk itu bagaimana cara menemukan Pokémon terbaik. Jika kalian selalu mengikuti

Namun kebanyakan aplikasi yang membantu mencari Pokemon tersebut dibuat oleh developer aplikasi luar. Apakah tidak ada aplikasi yang membantu mencari Pokemon dari pengembang lokal? Ternyata ada kok, meskipun sayangnya belum dirilis resmi di Google PlayStore. Cekidot di Uniknya, jika di game Pokemon GO hanya mencakup area 300 meter untuk mendeteksi monster pokemon, aplikasi yang membantu mencari Pokemon ini mampu menjangkau 10 kilometer dari tempat kalian berada. Hingga saat ini, aplikasi yang membantu kalian mencari Pokemon ini belum dirilis dalam bentuk installer apk, masih sebatas website online yang bisa dibuka langsung melalui PC atau browser HP. Cukup ketikkan  Tentu saja seperti aplikasi lainnya yang mendapatkan datanya dari server game Pokemon GO, posisi monster tersebut tidak bisa tetap di lokasi tersebut, ada waktu despawn-nya (sorot saja ikon monster yang muncul, maka kalian bisa mengetahui berapa lama monster tersebut berada di lokasi tersebut). Namun peta ini bisa menjadi acuan jika di sana kalian akan menemukan Pokemon yang diinginkan. Kalian juga bisa menyortir buruannya, berguna ketika kalian hanya ingin mencari Pokemon hasil evolusi saja, dan mengabaikan yang common. Seperti ini ketika opsi filter tidak dikosongkan... Ternyata di kota dimana penulis berada, Surabaya, penuh dengan Pokemon...[/caption] Sampai saat artikel ini kami tulis, aplikasi yang membantu mencari Pokemon ini telah mendukung kota Jakarta, Bandung, Surabaya, Malang, Denpasar, Pangkal Pinang, Jogjakarta dan Semarang saja. Semoga cakupannya bakal lebih luas lagi ya! Lanjut ke halaman 2.... untuk aplikasi terbaru yang bisa membantu kalian menemukan Pokemon buatan Indonesia!
[page_break no="" title="Poke GO Scan"]
Aplikasi kedua yang bisa membantu kalian memainkan Pokemon GO dan diciptakan di Indonesia adalah Poke GO Scan. Aplikasi ini dikembangkan oleh pengembang lokal Sonnylab, dan dengan tujuan untuk membantu kalian lebih mudah menemukan Pokemon. Ada beberapa fitur yang ditawarkan oleh aplikasi yang saat ini masih dalam tahap beta untuk dirilis di PlayStore. Pertama, Seacrh Places, yang menjadi salah satu fitur utama Poke Go Scan yang berfungsi menunjukkan tempat-tempat mana saja kalian bisa menemukan Pokemon. Selain itu, ketika kalian mengetikkan satu tempat, maka aplikasi ini membantu kalian dengan memberi data apakah disana ada Pokemon atau tidak. Dengan fitur ini maka para trainer tidak perlu lagi berjalan tak tentu arah untuk mencari Pokemon. Fitur selanjutnya di aplikasi Poke Go Scan adalah Countdown, atau biasanya disebut despawn oleh aplikasi lainnya. Seperti dalam aplikasi lainnya, fitur ini berfungsi sebagai penunjuk waktu kapan Pokemon yang sudah muncul di peta bakal menghilang sebelum ditangkap. Fitur ini jamak dalam aplikasi yang memang mendapatkan datanya dari server Pokemon GO. Selanjutnya kalian bisa menemukan "Direction", yang bakal membantu trainer untuk menemukan lokasi Pokemon. Dengan Direction, aplikasi ini bakal memandu kalian untuk menuju lokasi dimana Pokemon buruan kalian berada. Semacam Navigasi dalam tipikal aplikasi peta. Dan terakhir, ada fitur Details, yang di dalamnya kalian bisa mengetahui dan mengenal jenis-jenis karakter Pokemon dalam game, seperti jenisnya apa, ability-nya, dan juga kelebihan dan kelemahannya, yang ditampilkan secara terperinci. Aplikasi ini masih dalam status beta. Kalian bisa ikut serta menjadi beta testernya dengan mengakses halaman PlayStore di sini. UPDATE: Kalian hisa mengunduh aplikasi ini dalam versi betanya di sini! Berikut ada satu group di media sosial Facebook, Pokemon GO Indonesia, dimana kalian bisa saling berbagi informasi mengenai Pokemon GO. [embed_FB urlpost="https://www.facebook.com/duniakunet/photos/a.522881934408143.23539774.198599200169753/1364016683627993" width="600"]
KLIK GAMBAR DI BAWAH UNTUK MENDAPATKAN KOMPILASI GUIDE POKÉMON GO TERLENGKAP DARI DUNIAKU.NET
[read_more id="259679"] Khusus pengguna Android, kalian sudah bisa mengunduh Pokémon GO APK-nya melalui tautan dari kami berikut ini. Langsung saja install, dan mainkan. Pokémon GO APK berukuran 58 MB tersebut (110 MB untuk iOS, dan membutuhkan iPhone, iPad atau iPod touch minimal dengan OS 8) tidak membutuhkan tambahan data untuk memainkannya.

Pokémon GO – Get Up and Go!

https://youtu.be/SWtDeeXtMZM