TUTUP

Identitas Asli Ghost Rider Terbaru Marvel Benar-Benar Tak Terduga!

Cosmic Ghost Rider! Mendapatkan kekuatan dari Galactus dan memiliki Time Stone. Identitas aslinya, mungkin bakalan bikin kamu kaget!

Ghost Rider, meskipun tidak muncul di MCU dan memiliki dua film solo yang sangat medioker, tetapi karakter yang satu ini cukup populer. Selain itu, Ghost Rider memiliki penampilan yang cukup keren. Ghost Rider sendiri sejatinya adalah identitas dan juga kekuatan supernatural yang diberikan kepada berbagai macam karakter—dan mungkin identitas asli Ghost Rider yang paling terkenal adalah Johnny Blaze.

Berbagai macam karakter pernah memegang mantel sebagai karakter berkepala api ini. Akan tetapi, mungkin karakter terakhir yang memegang peran sebagai pengendara dari neraka ini adalah karakter yang paling menarik. Hal ini karena, selain mendapatkan kekuatan dari iblis Mephisto, dia juga mendapatkan kekuatan dari Galactus dan bahkan Infinity Stone—wow!

Lantas siapakah identitas asli Ghost Rider terbaru Marvel ini? Sebelum sampai pada pembahasan itu, saya mau mengingatkan bahwa artikel ini bakalan penuh dengan spoiler. Jadi, jika kamu tidak mau terkenal spoiler, maka saya sarankan untuk berhenti membaca di sini. Jika kamu tidak keberatan terkena spoiler, silakan lanjut.

SPOILER ALERT!

Identitas asli Ghost Rider terbaru ini diperkenalkan pada komik Thanos yang menceritakan kisah, siapa lagi kalau bukan, Thanos. Pada komik tersebut, diperlihatkan bahwa Thanos menyerang bumi habis-habisan dan membunuh hampir seluruh superhero Bumi yang ada—kecuali satu: Frank Castle atau lebih dikenal dengan sebutan The Punisher.

Dalam pertempuran yang sengit tersebut, Frank Castle terluka parah dan dia menyaksikan rekan-rekannya dibunuh oleh Thanos. Perasaan amarah dan kesal yang dia rasakan menarik perhatian Mephisto. Sang iblis pun menawari Frank Castle kekuatan untuk menjadi anak buahnya: sang Ghost Rider.

Frank pun menyetujui hal tersebut dan berubah menjadi Ghost Rider. Akan tetapi, ketika dia menjadi Ghost Rider, seluruh kehidupan di muka Bumi telah dimusnahkan oleh Thanos. Dia bertahan di Bumi seorang diri—secara harafiah seorang diri.

Saat itulah, Galactus datang. Menariknya Galactus datang bukan untuk memakan Bumi, melainkan meminta bantuan Reed Richards (Mr. Fantastic) untuk menyembuhkan dirinya yang terluka karena serangan Thanos. Sayangnya, dia tidak tahu bahwa seluruh kehidupan di muka Bumi telah musnah kecuali Frank Castle.

Frank pun menawarkan bantuan kepada Galactus untuk mengalahkan Thanos dengan syarat: dia ingin mendapatkan kekuatan kosmik, menjadi herald Galactus seperti Silver Surfer. Galactus pun setuju dan menjadikan Frank sebagai seorang Ghost Rider luar angkasa. Bersama, mereka berdua menyerang Thanos.

Apakah mereka mampu mengalahkan Thanos? Lanjut ke halaman 2!

Sayangnya, meski dengan kekuatan Galactus dan Ghost Rider, mereka tetap tidak bisa mengalahkan Thanos. Thanos membunuh Galactus dan menawari Ghost Rider sebagai anak buahnya karena dia tahu, kalau dia tidak bisa membunuh Ghost Rider—bagi yang belum tahu: Ghost Rider itu immortal. Ghost Rider sendiri tidak mungkin mengalahkan Thanos, dan menjadi salah satu makhluk terakhir yang hidup di seluruh semesta, dia pun menerima tawaran Thanos.

Salah satu tugas yang diberikan oleh Thanos adalah membawa Thanos di masa lalu untuk bertemu dengan dirinya di masa depan. Thanos pun memberi Ghot Rider Time Stone untuk mengarungi waktu. Dengan relatif mudah, Ghost Rider menangkap Thanos di masa lalu dan membawanya ke masa depan.

Mungkin kamu bertanya-tanya kenapa Thanos di masa depan ingin bertemu dirinya dari masa lalu. Hal ini karena Thanos di masa depan merasa bahwa dia akan berhadapan dengan musuh yang sangat kuat dan dia membutuhkan bantuan dari dirinya di masa lalu untuk mengalahkan musuh tersebut.

Jadi begitulah, identitas asli Ghost Rider terbaru Marvel adalah Ghost Rider. Dan bukan hanya Ghost Rider biasa, karena dia memiliki kekuatan kosmik layaknya Silver Surfer dan menggunakan Time Stone. Bisa dibilang, ketika pertama kali dibeberkan bahwa Frank adalah Ghost Rider dalam komik Thanos adalah suatu hal yang cukup mengejutkan.

Selain itu, saya pribadi sangat menyukai tampilan terbaru Ghost Rider yang mengarungi angkasa luas ini. Selain itu sifatnya yang suka mengeluarkan humor-humor konyol nan gelap juga cukup berhasil membuat saya tertawa. Bisa dibilang sifatnya menjadi sangat menarik. Apakah kamu sudah membaca komik Thanos? Sukakah kamu dengan Frank Castle sebagai Ghost Rider? Jangan sungkan untuk suarakan pendapatmu di kolom komentar ya!