Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Salah satu ajang lomba kreativitas dan inovasi di bidang TIK terbesar di Indonesia, INAICTA (Indonesia ICT Award), akan segera berlangsung akhir bulan depan, tepatnya dari tanggal 31 Agustus 2013 - 1 September 2013. INAICTA diselenggarakan untuk mendorong terus berkembangnya produk-produk TIK lokal yang tentunya harus dibarengi juga dengan peningkatan kualitas. Acara yang disponsori oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika ini sudah mulai menyadari potensi dari industri game dan hal ini terbukti dengan adanya kemunculan kategori baru yaitu Game dan Interactive Media.
Hal ini tentu didasari dari fakta bahwa udah banyak developer-developer game di Indonesia yang sukses menembus serta mendapatkan pengakuan di pasar Internasional. Mobile application tampaknya tetap akan menjadi primadona tahun ini terutama karena pesatnya perkembangan pasar mobile application di seluruh dunia. Di INAICTA ini nantinya akan ada banyak sesi konferensi dan workshop yang menarik untuk diikuti. Bahkan, pada INAICTA 2011 lalu, kreator dari tokoh Lara Croft, Ian Livingstone hadir menjadi salah satu pembicara loh! Wow!
Selain itu, yang menjadi highlight INAICTA tentu saja banyaknya inovasi-inovasi hasil karya anak bangsa yang akan ditampilkan di venue selama 2 hari penyelenggaraan. Inovasi-inovasi ini nantinya akan dilombakan dan malam penganugerahaan akan diadakan pada hari kedua. Apa sih keuntungan bila berhasil memenangkan award di INAICTA 2013 ini? INAICTA 2013 memperkenalkan program Digital Preneurship yang ditujukan untuk para pemenang award untuk membantu mereka mengembangkan semangat dan kemampuan usaha agar dapat bersaing dalam industri TIK Indonesia.
- Training Camp kepada para pemenang INAICTA 2013, yang diisi oleh pemateri-pemateri dari dunia bisnis, praktisi teknologi, maupun pemegang wewenang TIK di Indonesia untuk memberikan pembekalan capacity building kepada para peserta.
- Investor Night, kesempatan untuk memaparkan karya dan rencana bisnis terhadap karya para pemenang INAICTA 2013 di hadapan para calon investor dari dalam dan luar negeri, dengan format yang menarik dan menantang.