TUTUP

K/DA Siap 'All Out' Rilis Mini Album Perdana Mereka Tanggal 6 November

K/DA juga diisukan akan tampil di World Championship 2020

Tak hanya punya game yang mengasyikkan, League of Legends juga punya lore dan alternate universe yang gak kalah menarik untuk diselami. Bisa jadi salah satu alternate universe LoL yang paling populer adalah K/DA, grup Kpop beranggotakan Ahri, Evelynn, Kai'sa, dan Akali.

Setelah merilis single "POP/STARS" dan hiatus selama 2 tahun, K/DA kembali di tahun 2020 dengan single "THE BADDEST." Single tersebut nampaknya hanya sebuah pemanasan untuk menyambut mini album perdana mereka, All Out yang akan rilis bulan depan! Apa saja persiapan K/DA dalam produksi mini album tersebut?

1. Kolaborasi dengan hero baru

twitter.com/seradotwav

Selain comeback dari hiatus 2 tahunnya, kabar terpanas yang belum lama ini datang dari K/DA adalah pengumuman kolaborasi mereka dengan musisi dan influencer Seraphine. Ia menarik perhatian Ahri dan kawan-kawan setelah memposting cover akustik dari hit single K/DA, "POP/STARS."

Nah, menariknya, Seraphine ini juga merupakan karakter ciptaan Riot Games dan besar kemungkinan akan menjadi hero baru untuk game League of Legends. Hasil data mining dari game LoL Wild Rift menunjukkan Sera sebagai hero tipe support seperti Sona yang kelihatannya punya utilitas untuk midlane.

Baca Juga: 1 GB RAM Doang! Ini Dia Spek League of Legends Wild Rift untuk Mobile!

2. Behind the scene mini album terbaru

twitter.com/KDA_MUSIC

Integrasi Sera ke dalam proyek musik K/DA ditampilkan dalam sebuah webtoon resmi rilisan Riot Games dengan judul K/DA: Harmonies. Saat artikel ini ditulis, sudah ada 5 episode yang dirilis, dengan setiap episodenya fokus ke setiap member individual.

Meskipun mengangkat topik berbeda, setiap episodenya berjalan dalam satu rentang waktu yang sama, yaitu dalam sebuah sesi rekaman K/DA bersama Sera dan Yasuo, DJ dan produser dari True Damage. Komik ini juga akan menjawab beberapa misteri, seperti apa saja yang dilakukan member K/DA selama hiatus 2 tahun tersebut.

3. "All Out" akan debut di Shanghai?

pcgamesn.com

Semua kerja keras K/DA sejauh ini adalah untuk perilisan mini album pertama mereka, yaitu "All Out." Riot Games mengumumkan bahwa mereka akan merilis "All Out" pada tanggal 6 November.

Riot juga memberikan beberapa petunjuk jika K/DA akan tampil di World Championship 2020 yang diadakan di Shanghai. Malam puncak kompetisi ini akan diadakan di Pudong Football Stadium tanggal 31 Oktober. Karena K/DA dan True Damage sudah pernah tampil di event ini, dan kota Shanghai disebut beberapa kali di komik K/DA: Harmonies, akankah mereka tampil di sana dan mendebutkan materi baru K/DA dari "All Out"?

Baca Juga: Karena Pakai Nama Corona, Gamer League of Legends ini Harus Ganti Nama