TUTUP

5 Karakter Bleach yang Paling Diremehkan Sampai Manga Bleach Tamat!

Jika kalian percaya sesuatu atau seseorang tidak akan terjadi dan muncul secara kebetulan, seharusnya para karakter Bleach ini memiliki peran yang lebih penting seandainya manga Bleach tidak dihentikan secara tiba-tiba seperti sekarang!

Akhirnya setelah 686 Chapter, Tite Kubo mengakhiri manga Bleach dengan adegan yang hampir sama dengan manga Naruto. Anime dan manga Bleach telah berjalan untuk waktu yang sangat lama, dan selama periode itu kita sudah melalui banyak cerita yang berbeda dengan karakter yang mengagumkan. Namun di sini kita justru akan membahas daftar 5 Karakter Bleach yang paling diremehkan. Siapa saja karakter Bleach yang paling diremehkan? Langsung cekidot di bawah, kita mulai dengan Don Kanonji. [page_break no="1" title="Don Kanonji"] Don Kanonji adalah seorang manusia yang memiliki kesadaran spiritual dan dapat melihat hantu sekaligus pembawa acara terkenal dari acara TV Casual Soul Realm Assault Trip. Karakter yang memiliki nama asli Misaomaru Kanonji ini mungkin lebih kita ingat sebagai Don Kanonji. Dalam kemunculan pertamanya, dia sedang membuat film di sebuah rumah sakit berhantu yang terbakar habis untuk menyingkirkan Ghoul atau yang kita kenal sebagai Hollow. Dia bertemu Ichigo dalam bentuk Shinigami, dan setelah saat itu dalam waktu yang sangat singkat dia tampil di Hueco Mundo ketika dia mencoba untuk membantu Urahara. Setelah kejadian ini kelihatannya dia benar-benar di abaikan. [page_break no="2" title="Zennosuke Kurumadani"] Zennosuke Kurumadani yang biasa di panggil Af-san atau Afusan karena memiliki rambut afro yang besar adalah Shinigami yang menggantikan Kuchiki Rukia sebagai penjaga di kota Karakura. Kurumadani percaya bahwa dirinya adalah seorang Elit dan karena itulah dia marah setelah melihat ada banyak orang di kota Karakura yang mampu membunuh Hollow. Seperti yang kita tahu, Zennosuke hanya muncul beberapa kali di serial ini, pertama kalinya dia muncul adalah pertemuannya dengan Ichigo di kota Karakura. Mungkin pada saat ini kita percaya bahwa Zennosuke bisa memiliki peran yang lebih banyak dalam serial ini, dan mungkin dia dapat menjadi seseorang yang jauh lebih penting. Kita bisa juga melihat dia lagi pada saat cerita Perang Darah Seribu Tahun. Mungkin dia sudah mati, terjebak, atau melarikan diri dari perang tersebut, karena alasan itulah mengapa Zennosuke menjadi salah satu karakter yang paling diremehkan. [page_break no="3" title="Tetsuzaemon Iba"] Tetsuzaemon Iba adalah seorang letnan dari Divisi 7. Menjadi seorang letnan dari Divisi 7 mungkin memberinya peran yang lebih besar dalam Bleach, namun, sayangnya tidak cukup. Masalahnya terletak pada kenyataan bahwa dia tidak pernah mengikuti pertempuran besar. Sebagai seorang letnan, dia sudah jelas dapat menjadi kuat dan mampu bertarung melawan beberapa Hollow, namun tampaknya dia belum mencapai level bankai. Lanjut ke halaman 2... [page_break no="4" title="Ururu dan Jinta"] Ururu dan Jinta, keduanya adalah karyawan dari Toko Urahara, kita telah melihat mereka dari waktu ke waktu, terutama saat Ichigo harus melatih kekuatannya. Dalam kesehariannya, mereka selalu membantu apapun yang Uraha butuhkan, dan melayani pelanggan yang mengunjungi toko tersebut. Pada awalnya kita tahu bahwa Ururu dan Jinta hanyalah karyawan sederhana akan tetapi mereka ternyata lebih dari itu. Mereka memiliki kemampuan untuk melawan Hollow dan bahkan merasakan Reiatsu dari orang tertentu. Kita semua berharap bahwa mereka bisa mendapatkan satu atau dua episode hanya untuk diri mereka sendiri , sehingga kita bisa belajar lebih banyak tentang Uraha dan Jinta. Namun, akan lebih bagus untuk melihat mereka tumbuh dewasa. Dan karena pertimbangan tersebut, kami merasa mereka pantas masuk daftar karakter Bleach yang paling diremehkan [page_break no="5" title="Yasutora Sado"] Sado, adalah karakter yang paling di remehkan dalam anime dan manga Bleach. Kita tahu bahwa cerita utama dalam Bleach secara langsung berhubungan dengan teman-teman Ichigo. Kita mulai dengan Rukia dalam cerita Shinigami, lalu Orihime di Hueco Mundo, Sado di Fullbring, dan terakhir Uryu di cerita Quincy. Alasan mengapa kita menempatkan Sado sebagai nomor terakhir adalah karena dia biasanya menjadi bagian dari tim utama yang melakukan sesuatu, dan dia biasanya sangat terlibat dalam kegiatan membantu dan mengalahkan musuh. Namun, ketika datang dan berbicara sebagai bagian dari kelompok, dia seolah-olah tidak benar-benar menjadi bagian dari kelompok. Selanjutnya, masalah lain dari Chad adalah busurnya yang hilang. Satu hal yang menjadi Fullbringer baginya dan kesempatan untuk bersinar telah menghilang. Salah satu alasan mengapa senjata ini tidak lagi muncul dalam Bleach adalah senjata ini tidak diterima dengan baik oleh banyak penggemarnya. Kubo mungkin merasa wajib untuk segera meninggalkan hal ini setelah Ichigo mendapatkan kekuatannya lagi. Menurut kalian, apakah masih ada karakter-karakter Bleach yang paling diremehkan sampai manga ini mengakhiri chapternya minggu ini di Jepang? Jika kalian ada pendapat lainnya, masukkan saja melalui kolom komentar di bawah yah!