TUTUP

Lihat Betapa Kerennya Semua Karakter One Piece Jika Diperankan Manusia Asli!

Aksi One Piece yang diperankan orang asli ini greget abiez!

Wahana Tokyo One Piece Tower hadirkan aksi panggung karakter One Piece dalam Live Action pertamanya!

Ini mungkin bukan One Piece Live Action seperti yang diduga fans. Namun setidaknya penantian untuk melihat Luffy dan kawan-kawan diperankan oleh aktor orang sungguhan bisa terwujud di sini. Setidaknya atraksi One Piece Live Action di wahana Tokyo One Piece Tower ini bisa memenuhi sebagian keinginan para fans menyaksikan para karakter One Piece diperankan manusia asli. Salah satu atraksi utama di wahana Tokyo One Piece Tower adalah aksi panggung live action di mana menampilkan aksi Luffy dan kawan-kawan dalam sebuah petualangan di sebuah gua misterius. Cerita ini dipentaskan dengan bantuan berbagai efek visual yang dibuat dengan proyeksi video mapping. Semua percakapan dalam aksi One Piece Live Action ini direkam dari suara voice acting dari anime One Piece. [youtube_embed id="ONkqc4HAC_c"] Masing-masing penonton diberikan sebuah "batu hati" yang konon bisa berubah warna sesuai suasana hati penonton. Hal ini menjadi fitur yang membuat pengunjung menjadi lebih dekat dengan penampilan One Piece Live Action di panggung. [youtube_embed id="L14ttCMCDD4"] Tentunya untuk bisa menyaksikan aksi Luffy dan kawan-kawan secara live ini kita harus datang ke Tokyo Tower. Barangkali yang memiliki kesempatan datang ke sana bisa menyempatkan diri menyaksikan One Piece Live Action ini! [youtube_embed id="UbdN0yq83Zg"] Atraksi panggung ini juga diadakan dengan jadwal tertentu. Jangan lupa cek jadwalnya di situs resmi Tokyo One Piece Tower One Piece Live Attraction Berikut adalah orang-orang di balik layar karakter One Piece Live Action di Tokyo One Piece Tower. Jika diperhatikan setiap peran dimainkan oleh dua atau tiga orang mengingat jadwal tampil yang begitu padat. Cast ■ Monkey · D · Luffy (CV: Mayumi Tanaka) Hironori Miura / Nagata Takahito / Takenaka Ryotaira ■ Roronoa Zoro (CV: Kazuya Nakai) Imari Yes / Hashimoto Zen'itsu ■ Nami (CV: Akemi Okamura) Yuka Hiura / Maika Hiura ■ Usopp (CV: Kappei Yamaguchi) Kanno Isamushiro / Kou Oikawa ■ Sanji (CV: Hiroaki Hirata) Ochi Tomoonore / Murakami Kent ■ Tony Tony Chopper (CV: Ikue Otani) Kunitomo Hisashi / Yasuyuki Yamamoto Kosuke ■ Nico Robin (CV: Yuriko Yamaguchi) Umirai / Tanaka Cecil / Taniguchi Rio ■ Franky (CV: Kazuki Yao) Ohmi IsaoSae / Amon Ken ■ Brook (CV: Cho) Taisei Mori / Harehon HiroshiAkira Staff ■ director, co-writer Wally Kinoshita ■ structure and screenplay Yusuke Hori ■ Music Shunsuke Wada ■ choreography Choreography breadwinner air: man ■ swordfight Masanori Tomita ■ Art BOKETA ■ lighting Kankyo Yuki / Satoshi Fujimaki ■ acoustic Yusuke Oki ■ video Taiki Ueda / elk 奈穗 ■ Technical Director Yuji Sekiguchi ■ costume Makino iwao Junko ■ hair and makeup Feng Yoshitaka ■ assistant director Takashi Aida ■ stage director Moat Yoshiyuki ■ laser Kast ■ control program Mile Rantekku ■ large props C-COM stage equipment ■ props Atelier Chaos ■ LED items Namoo & Partners Inc. ■ Puppet Seki sotaro / studio Nova ■ casting Sachiko Nogami ■ production Neruke planning / cube