Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Duniaku.net - Tak cuma Avengers, komik Marvel memiliki beragam tim superhero seperti X-Men, Fantastic Four, Defenders, dan banyak lainnya. Tapi kali ini Marvel akan memperkenalkan tim baru bernama Doc Justice and the J-Teams! Simak ulasan lengkapnya oleh duniaku.net berikut ini! Sumber: dokumentasi duniaku.net[/caption] Di berbagai sosial media Marvel memberikan kita kabar penting bahwa mereka akan memunculkan tim Superhero baru dengan nama "Doc Justice and the J-Teams"! Berbeda dengan Avengers dan X-Men, tim baru ini sepertinya memiliki hero yang tak pernah kita lihat sebelumnya atau setidaknya tersusun dari anggota yang belum pernah membentuk dirinya sebagai tim. Jadi mungkin kita bisa mengabaikan kemungkinan Captain America atau Iron Man turut serta dalam tim baru ini. Para mutant juga mungkin tidak akan ada dalam tim baru ini. Doc Justice and the J-Teams ini disejajarkan dengan Avengers, Defenders, dan Thunderbolts sebagai sebuah tim. Artinya kemungkinan besar tim baru ini akan berisi orang-orang dengan latar belakang yang berbeda namun memiliki tujuan yang sama! https://twitter.com/Marvel/status/1163465488749535234 Dalam akun twitter resmi milik Marvel, pengumuman tentang kemunculan Doc Justice and the J-Teams disebutkan akan muncul pada tahun 2019. Mengingat sekarang sudah bulan Agustus, artinya masih ada empat sampai lima bulan sampai batas waktu pengumuman tim baru ini. Dengan kata lain kemungkinan besar tim baru ini akan segera muncul di dunia komik Marvel dan bersanding dengan tim superhero Marvel lainnya! Sumber: Secret Warps: Ghost Panther Annual #1[/caption] Sebelum ini seorang karakter bernama Doctor Justice sudah pernah muncul di komik Secret Warps yang menggabungkan berbagai karakter Marvel jadi satu entitas di Warp World. Doctor Justice ini adalah hasil penggabungan dari karakter bernama Doctor Spectrum dan Justice dan belum lama ini Doctor Justice muncul di komik Ghost Panther sebagai penjelajah lintas dimensi. Mengingat Avengers, Defenders, dan Thunderbolts yang merupakan pendahulu dari Doc Justice and the J-Teams berasal dari berbagai individu yang memiliki latar belakang berbeda, tentu tak aneh seandainya tim baru itu nanti juga terdiri dari beragam individu. Tapi apakah Doc Justice yang dimaksud ini adalah Doctor Justice yang sama seperti dalam komik Warp World? Jika iya, tentu akan menarik melihat karakter dari dimensi lain muncul sebagai pemimpin tim baru tersebut. Soal benar atau tidak, kita tunggu saja pengumuman resminya dari Marvel nanti!
Jadi bagaimana menurut kalian? Apakah Doc Justice and the J-Teams ini nanti akan bisa menjadi penerus tim Avengers? Berikan pendapatmu di kolom komentar, ya!