TUTUP

The Walking Dead Social Game, Bertahan dari Serangan Walkers di Facebook!

Apa jadinya jika salah satu serial televisi laris diubah menjadi sebuah game Facebook? The Walking Dead Social Game adalah jawabannya. Apakah game ini bisa sebagus serial televisinya dan memuaskan para penggemarnya? Simak review-nya di dalam!

Dev : EyesWideGames URL Game : http://apps.facebook.com/amcwalkingdeadgame URL FanPage : http://www.facebook.com/AMCTheWalkingDeadGame Setelah mengalami penundaan beberapa kali, akhirnya versi game dari The Walking Dead sudah bisa dimainkan di Facebook dengan judul The Walking Dead Social Game, yang preview-nya bisa kamu simak di sini. Bagi yang menggemari serial televisinya, game ini mungkin akan sangat menarik karena beberapa kisah dalam game ini adalah prekuel dari serial televisinya. Sama seperti dalam serial televisinya, dalam game ini kamu akan memerankan seseorang tokoh, yang harus bertahan hidup dari serangan para Walkers, sebutan untuk zombie dalam game ini. Selain dari segi cerita, apa lagi senjata yang dimiliki game ini untuk menarik perhatian para penggemar The Walking Dead dan gamer pada umumnya? Dari segi gameplay, bisa dibilang game ini menawarkan formula yang cukup menarik. Bisa dibilang, genre game ini adalah tactical RPG, dimana kamu akan mengendalikan seorang survivor yang avatar-nya bisa kamu kreasikan sendiri. Misi-misi dalam game ini memang hanya dibagi menjadi tiga, mencari sumber daya untuk bertahan hidup, bertahan hidup dari serangan Walkers, atau keduanya digabungkan dalam satu waktu sekaligus. Energy masih memegang peranan penting dalam game ini, dimana setiap aktivitas kamu akan menguras energy, mulai dari bergerak hingga menyerang Walkers. Kamu juga tidak bisa seenaknya saja bergerak terlalu jauh dalam satu kesempatan, karena kamu keterbatasan energy ini pula. Di awal-awal memang tidak sulit untuk memanajemen energy ini, namun lambat laun, kamu harus bijak untuk bergerak agar kamu tetap bisa menyerang Walkers apabila mereka menyadari keberadaan kamu. Di dalam misi, ada banyak hal yang bisa kamu lakukan, mulai bergerak, bersembunyi dari pandangan Walkers, berinteraksi dengan objek, hingga menyerang Walkers. Saat kamu diserang, kamu akan dibawa ke sebuah mini game, dimana kamu harus menghentikan target di kepala Walkers untuk melakukan Perfect Hit yang memberikan damage cukup besar ke Walkers. Di pertengahan misi, kamu juga bisa berbincang-bincang dengan orang lain untuk mendapatkan misi baru, atau untuk mendapatkan klu-klu mengenai misi yang saat ini kamu laksanakan. Dari segi gameplay saya rasa game ini sangat menarik. Namun penggunaan energy saya rasa kurang memiliki keseimbangan yang pas, apalagi setelah kamu mendapatkan level yang tinggi dan para Walkers bisa bergerak bersamaan dengan gerakan kamu, tidak bergantian. Meskipun bijak menggunakan energy, namun tetap saja terkadang kehabisan energy menjadi masalah utama yang menggagalkan misi kamu. Sudah siap bertahan hidup dari serangan para Walkers di Facebook?