TUTUP

Selamat Kepada 13 Nominator MGDW 4 Rookie Game of the Year 2012!

Setelah menjalani petualangan yang panjang, akhirnya terpilih 13 party yang menjadi nomiator dalam final Mobile Games Developer War Rookie yang diadakan Nokia bekerja sama dengan Agate Studio. Siapa saja? Simak beritanya di dalam!

Mobile Games Developer War 4 Rookie (MGDW4 Rookie) yaitu sebuah kompetisi pembuatan mobile games yang ditujukan untuk para generasi baru pengembang games akhirnya telah menyaring 13 nominator dari 253 party-sebutan untuk tim- yang telah berpetualang sejak Juni 2012 untuk menjadi Rookie Game of the Year 2012. MGDW4 Rookie yang diusung oleh Nokia Developer dengan menggandeng game developer Indonesia Agate Studio sebagai tim games publisher dan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) ini akan menyelenggarakan final kompetisinya pada Minggu, 14 Oktober 2012 dalam acara Computer Festival 2012 yang bertempat di Perpustakaan Pusat UI Depok. Ke 13 party yang masuk menjadi nominator Rookie Game of the Year tersebut ialah:

  1. Achemust
  2. Altair
  3. GG
  4. Inside Team
  5. Inspedio
  6. Kernel
  7. Left Hand
  8. Lynx Project
  9. Parahjangan
  10. Popepo
  11. Sakera Math
  12. Sundae Cola
  13. Tsuchinoko
Dalam perjalanannya, para party ini telah melewati petualangan yang luar biasa mulai dari Online Camp yang diikuti oleh 643 peserta dimana mereka dapat mempelajari proses pembuatan game secara online, dilanjutkan pembelajaran sebuah desain dokumen yang baik dari sisi Gameplay, Art dan Teknis kemudian pembuatan versi prototype, alpha, beta hingga versi rilis yang kemudian disubmit ke Nokia Store. Tak hanya itu, mereka pun mendapatkan bimbingan dari Agate Studio selama menjalani petualangannya untuk membuat sebuah games. "Bagian terpenting untuk menjadi sebuah game developer yang professional ialah proses, dimana mereka dapat merasakan pengalaman membuat games sebaik yang mereka bisa, di MGDW 4 Rookie ini kami berharap semua peserta mendapatkan pengalaman terbaiknya dalam membuat mobile games" jelas Aditia Dwiperdana, Agate Academy Guild Master yang juga menjadi salah satu juri dalam final MGDW Rookie nanti. Selain Aditia, raja terakhir -sebutan untuk juri- yang akan para party hadapi di Final nanti ialah Narenda Wicaksono, Developer Manager Nokia South East Asia dan Mohamad Iqbal Presiden Nokia Indonesia Community Enthusiast (N.Ice). Ke 13 nominator akan melalui tantangan terakhir yaitu memberikan presentasi kepada dewan juri mengenai games yang telah mereka buat, selain itu para pengunjung pameran dapat mencoba memainkan games yang para nominator telah buat di sebuah playground selama acara berlangsung dari 13 hingga 14 Oktober 2012. "Perjalanan MGDW4 Rookie ini akan menjadi bekal yang sangat berharga bagi para developer mengarungi petualangannya di dunia industri game dan ini merupakan langkah awal para developer untuk membuat sebuah aplikasi yang bisa memberikan banyak manfaat, dimulai dari pengguna Nokia di Indonesia hingga di seluruh dunia," jelas Narenda. Selamat kepada para nominator! Semoga dengan adanya Mobile Games Developer War ini akan lahir kembali pengembang game Indonesia berbakat lainnya seperti Chocoarts - Depok, Creacle Studio - Yogyakarta, Aksara Games - Jakarta, Own Games - Bandung, Elventales - Surabaya yang merupakan para juara dari MGDW sebelumnya dimana gamenya sudah didownload oleh jutaan pengguna Nokia.