Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kehabisan slot untuk mendaftarkan diri di Game Developer Gathering (GDG) 2014? Berita ini pasti akan menggembirakan untukmu! Karena antusiasme dan apresiasi publik yang luar biasa untuk GDG 2014 ini, panitia akhirnya menambah slot peserta untuk GDG 2014! Hal ini dikarenakan slot pendaftar awal yang disediakan panitia sebesar 600 orang sudah habis dalam kurun waktu kurang dari empat hari saja, sehingga membuat panitia akhirnya memutuskan untuk menambah slot 300 orang peserta lagi! Dalam perhelatan keenamnya ini, GDG 2014 akan digelar di Kampus Universitas Multimedia Nusantara, Jl. Scientia Boulevard, Summarecon Gading Serpong, Tangerang pada tanggal 6 Desember 2014 mendatang. Bagi kamu yang belum tahu, GDG adalah sebuah acara tahunan non profit yang kali ini diselenggarakan oleh Asosiasi Game Indonesia (AGI) bekerja sama dengan Duniaku.net dan Direktorat Pemberdayaan Industri Informatika dari Kemenkominfo. Tujuannya adalah untuk menghubungkan mahasiswa, developer game, investor, publisher dan media dalam sebuah platform untuk saling sharing mengenai pengalaman mereka selama berkecimpung di industri game. Siapa saja bisa mengikuti acara ini, mulai dari yang masih mahasiswa, developer game, hingga masyarakat umum. Tertarik ikut serta? Kamu bisa mendaftarkan dirimu dengan mengunjungi tautan berikut ini. Bukan hanya tiket pengunjung yang sold out, tetapi slot untuk showcase pun juga habis dalam waktu hitungan jam saja. Bagi kamu yang terlambat belum mendaftar showcase, jangan khawatir karena nanti panitia juga akan membuka pendaftaran gelombang keduanya! Plus, nantinya panitia juga akan menyelenggarakan Digital Showcase yang bekerja sama dengan GudangApps XL bagi kamu yang tidak bisa datang ke GDG 2014. Bagaimana detail dari Digital Showcase ini? Tunggu di Duniaku.net!