TUTUP

Angry Birds Menuju Sirkuit dengan Angry Birds Heikki!

Angry Birds mulai menjamah lintasan balap dengan Angry Birds Heikki. Apakah para burung pemarah ini membutuhkan jet darat F1 untuk mengejar para babi?

Siapa bilang Rovio sudah meninggalkan franchise yang melambungkan namanya ini? Saat Rovio mengumumkan Amazing Alex beberapa waktu lalu, banyak penggemar yang menganggap bahwa Angry Birds Space adalah seri terakhir burung pemarah ini yang dirilis oleh Rovio. Namun, di awal minggu ini Rovio membantah kabar tersebut dengan mengumumkan Angry Birds terbaru mereka yang akan segera dirilis, Angry Birds Heikki! Terdengar familiar dengan nama Heikki? Bagi para penggemar F1, mungkin tidak asing dengan nama Heikki Kovalainen. Yap, Kovalainen adalah salah satu pembalap kebanggaan rakyat Finlandia yang kini membalap untuk tim Caterham F1. Heikki adalah salah satu pembalap berbakat, dan digadang-gadang bakal mengikuti jejak dari dua seniornya yang juga berasal dari Finlandia, Mika Hakkinen dan Kimi Raikkonen yang pernah mengecap juara dunia F1. Angry Birds Heikki ini adalah bentuk dukungan Rovio terhadap Heikki Kovalainen, dimana Angry Birds memang adalah salah satu sponsor pribadi dari Kovalainen. Tidak mengherankan memang, karena dua-duanya toh juga berasal dari negara yang sama, Finlandia. Namun sayang, Rovio masih belum membuka tabir mengenai detail game ini. Hal ini membuat para penggemar berspekulasi dan banyak rumor yang beredar, mulai dari apakah nantinya gameplay akan berubah dari Angry Birds yang kita kenal menjadi sebuah gameplay racing ala Mario Kart (burung-burung dalam balapan go-kart mengejar para babi, menarik ya sepertinya!) sampai dengan platform yang katanya hanya akan dirilis dalam bentuk web based saja. Di website resminya pun, Rovio juga tidak memberikan detail apa-apa sampai saat ini. Tetap di duniaku untuk mengetahui update baru dari game yang menurut rencana akan dirilis pada 18 Juni yang akan datang ini. Kalau spekulasi saya sih, gameplay tetap Angry Birds, namun akan muncul burung-burung tipe baru yang mengenakan helm khas F1. Atau kali ini para babi sudah mencuri helm Kovalainen sehingga para burung marah dan ingin mengejarnya? Silahkan share pendapat dan spekulasi kamu di kolom komentar ya!