Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Menyambut Infinity War, penulis mencoba membaca sejumlah komik Marvel untuk bersiap-siap. Terutama yang melibatkan Thanos. Nah, ternyata sedikit lho tokoh yang bisa mengalahkan penjahat yang satu itu. Biasanya ia hanya bisa ditundukkan karena kesalahannya sendiri atau dengan dikeroyok. Jadi siapa saja tokoh Marvel yang pernah mengalahkan Thanos? Ini dia contohnya! Kejadian ini terjadi di alur komik Infinity. Avengers saat itu akhirnya kembali ke Bumi, setelah sebelumnya sebagian besar anggota terkuat mereka terlibat dalam konflik luar angkasa. Meski harus menghadapi tokoh seperti Thor dan Captain Marvel, Thanos jelas sekali tidak akan takluk tanpa perlawanan. Saat itulah Thane, anaknya yang Inhuman, melepaskan kekuatannya untuk menangani Thanos. Sang Mad Titan pun terbungkus dalam amber, menempatkan dia, Proxima Midnight, dan senjata Corvus Glaive dalam kondisi living death. Di alur Annihilation, Thanos bekerja sama dengan Annihilus sang pemimpin Annihilation Wave. Ia juga menyandera Moon Dragon, putri Drax. Masalahnya begini: Thanos juga sebenarnya berencana mengkhianati Annihilus. Dia bahkan sudah berencana untuk melepaskan Galactus dari tahanan Annihilus, agar sang Pemakan Dunia bisa membantu. Namun Drax justru membunuh Thanos. Ini mungkin salah satu dari sangat sedikit momen di mana menyebabkan kematian Thanos justru membuat masalah dan bukannya mengatasinya. Untung ada Silver Surfer yang kemudian membantu membebaskan Galactus. Dalam Marvel Two in One Annual, Spider-Man dan The Thing membebaskan Captain Marvel dan Avengers yang ditahan dalam stasis untuk melawan Thanos. Masalahnya: bahkan seluruh pahlawan itu pun belum cukup untuk mengalahkan Thanos. Thanos akhirnya baru takluk setelah Spider-Man menyebabkan jiwa Adam Warlock untuk terbebas dari Soul Gem. (Adam Warlock sendiri sebelumnya sudah dibunuh oleh Thanos). Jiwa Adam Warlock pun dapat mengubah Thanos menjadi batu. Kejadian yang satu ini terjadi di tahun 1977. Thanos baru aktif lagi di tahun 1990. Jadi kekalahan yang disebabkan jiwa Adam Warlock ini benar-benar sukses dalam menangani Thanos untuk jangka waktu yang sangat panjang. Terutama untuk ukuran komik Amerika, di mana karakter populer mati lebih dari satu tahun saja sudah prestasi.
Dua tokoh Marvel yang pernah mengalahkan Thanos lainnya bisa kamu cek di halaman kedua! Dalam konfrontasi di
Secret War ini, Doom awalnya mencoba diplomatis. Ia bersedia memberikan wilayah kepada Thanos, meski sebelumnya sang Mad Titan sudah memberikan wilayah. Namun upaya Doom memberi hadiah itu justru membuat Thanos tersinggung. Thanos justru menghina Doom dengan mengatakan kalau Doom, yang saat itu benar-benar memiliki kekuatan dewa, sebagai dewa yang lemah dan penipu. Doom membalas penghinaan tersebut dengan menggunakan Fatality Sub Zero dari
Mortal Kombat ke Thanos: ia mengeluarkan tulang punggung beserta tengkorak Thanos dari tubuh sang Mad Titan hanya dengan satu serangan. Mengerikan sekaligus
badass.
Tidak diperlihatkan dengan jelas bagaimana Squirrel Girl menaklukkan Thanos. Yang jelas, Thanos benar-benar tumbang melawan
superheroine konyol itu. Padahal kekuatan Squirrel Girl di atas kertas jelas seharusnya kalah dari pahlawan seperti Thor, Captain Marvel, dan lainnya. Selain kekuatan fisik dan refleks di atas manusia biasa, Squirrel Girl memiliki gigi yang tajam dan bisa menggigit kayu. Seperti gigi tupai. Ia juga punya kuku tajam dan kemampuan bicara dengan tupai. Meski begitu, Squirrel Girl terkenal bisa mengalahkan musuh yang lebih kuat dari dia. Thanos ini contohnya. Sampai ada Uatu yang memberi konfirmasi kalau yang dikalahkan Squirrel Girl itu memang Thanos, bukan cuma robot atau kloning atau versi alternatif. Kalau kamu bingung kenapa Squirrel Girl bisa melakukan ini, dia bekerja dalam metode yang sama dengan Arale bila Arale muncul di
Dragon Ball. Arale adalah karakter komedi. Keberadaannya mengubah logika cerita menjadi komedi, jadi Super Saiyan Blue saja bisa dia pentalkan untuk lawak.
Nah, itu lima tokoh Marvel yang pernah mengalahkan Thanos. Tentu saja, mungkin itu masih belum semua. Ada karakter yang ingin kamu tambahkan? Sampaikan di kolom komentar! Ingin mendiskusikan topik tokoh Marvel yang pernah mengalahkan Thanos ini dengan temanmu? Jangan ragu untuk
share dan
tag!