TUTUP

4 Ultrawoman Ini Membuktikan Ultra Warrior Tak Selalu Pria

Ternyata ada empat Ultra perempuan yang disebut Ultrawoman di serial tokusatsu Ultraman yang kita kenal. Siapa saja keempatnya?

Ternyata ada empat Ultra perempuan yang disebut Ultrawoman di serial Ultraman yang kita kenal.

Tokusatsu buatan Tsuburaya Production, Ultraman merupakan serial yang cukup bertahan hingga saat ini, selain Kamen Rider dan Super Sentai tentunya. Ciri khas Ultraman adalah mereka memiliki tubuh tinggi lebih dari 70 meter dan berusaha untuk melawan kaiju jahat yang ada di bumi. Pada dasarnya, konsep awal Ultraman memang merupakan seorang pria. Namun dengan banyaknya kemunculan spin-off seri ini, ada juga Ultra perempuan yang disebut dengan Ultrawoman. Kebanyakan dari mereka hanya muncul sebagai karakter tambahan yang diceritakan melalui cerita yang dikomikan. Namun ternyata ada empat Ultrawoman yang pernah muncul di serial telivisi dan film seri Ultraman. Dan berikut ini merupakan penampakan keempat Ultraman berjenis kelamin perempuan tersebut. [page_break no="1" title="Marie –Mother of Ultra"] Ultrawoman pertama adalah Mother of Ultra merupakan istri dari Father of Ultra, ibu dari Ultraman Taro. Ia merupakan anggota penting dari Space Garrison. Akupansinya adalah seorang medic yang mampu menyembuhkan Ultraman lain. Ia juga memiliki kemampuan untuk menghidupkan kembali Ultraman yang tewas. Ia muncul pertama kali di seri televisi Ultraman Taro. Meskipun ia merupakan medic, Mother of Ultra juga memiliki kemampuan bertarung cukup baik, bahkan ia mampu bertarung dengan Belial. Nama aslinya adalah Marie, terungkap pada film Mega Monster Battle: Ultra Galaxy Legend. [page_break no="2" title="Ultrawoman Beth"] Ultrawoman ini berasal dari anime. Awalnya Beth O’Brien dan dua temannya Chuck dan Scott tanpa disengaja mengalami kecelakaan ketika mereka mengendari sebuah jet untuk atraksi. Jet yang mereka tunggangi tiba-tiba terkena serangan bola api dan jatuh. Namun ketiganya selamat secara ajaib, dan mereka bertiga juga memiliki kekuatan untuk berubah menjadi Ultra warrior. Akhirnya mereka bertiga diutus Space Garrison untuk melawan monster Sorkin. Ultrawoman Beth pun muncul kembali di film Mega Monster Battle: Ultra Galaxy Legend. Untuk bertarung melawan Ultraman Belial. [page_break no="3" title="Ultrawoman Yullian"] Ultrawoman Yullian adalah seorang putri dari raja Land of Light, teman dekat dari Ultraman 80. Ia muncul di bumi karena ingin memperingatkan Ultraman 80 bahwa King Galtan the Great berencana ingin membunuhnya. Ketika datang ke bumi, ia berubah wujud ke bentuk manusia dengan nama samaran Ryoko Hoshi. Setelah Galtan berhasil dikalahkan, akhirnya ia bergabung dengan UGM dengan Takeshi Yamato (host dari Ultraman 80. Meskipun ia bukan warrior, ia terkadang memaksakan dirinya untuk bertarung bersama Ultraman 80. [page_break no="4" title="Kamila"] Sebenarnya Kamila merupakan salah satu dari trio Dark Giant, merupakan ras Ultra kuno yang tidak diketahui dengan jelas keberadaannya. Meskipun ia seorang wanita, ia merupakan Dark Giant yang terkuat diantara dua anggota lainnya. Ketika dalam bentuk Ultra, Kamila memiliki warna abu-abu dan kuning. Meskipun ia memiliki wujud seperti Ultrawoman, sebenarnya Kamila memiliki wujud asli berupa monster dengan nama Demonzoa.