TUTUP

Space Sheriff Gavan Kembali "Happening"

Space Sheriff Gavan kembali beraksi setelah beberapa waktu menjadi salah satu tokoh protagonis di movie Kaizoku Sentai Gokaiger vs. Uchuu Keiji Gavan: The Movie.. Dan lebih menariknya, selain dikemas dengan animasi modern, sang tokoh utama, Retsu Ichijouji kembali diperankan oleh Kenji Ohba. Lengkapnya mampir ke dalam yah..

Mungkin para penggemar tokusatsu era 80'an tidak asing dengan serial Uchuu Keiji Gavan, atau dalam bahasa inggrisnya dikenal sebagai Space Sheriff Gavan. Seri ini cukup terkenal hingga ke manca negara pada eranya (seri perdana pada tahun 1982), di Indonesia sendiri terkenal dengan nama Space Cop Gabin. Berbeda dengan Sentai (Power Ranger) dan Kamen Rider (pada masa itu dikenal sebagai Cyborg), Space Sheriff Gavan merupakan film tokusatsu seri Metal Hero. Dan Gavan merupakan judul pertama untuk Metal Hero yang dikembangkan oleh Toei. Kemudian Metal Hero menjadi populer, dan disusul oleh sederet seri Tokusatsu Metal Hero lain: Jiban, Jiraiya, Winspector, Solbrain, Janperson, dan masih banyak lainnya.

Uchuu Keiji Gavan bercerita tentang bumi yang diserang oleh Makuu Emperor yang dipimpin Don Horror. Akhirnya Space Sheriff Gavan muncul untuk mempertahankan bumi. Ia dibantu oleh Mimi dan selalu mencari informasi dari komandan Qom. Gavan menyamar menjadi manusia bumi bernama Retsu Ichijouji yang diperankan oleh Kenji Ohba.

Setelah berpuluh-puluh tahun menghilang, pada tahun 2012, Toei menghadirkan kembali pahlawan metal Gavan yang menjadi salah satu bintang tamu pada movie dari sentai Gokaiger yang berjudul: Kaizoku Sentai Gokaiger vs. Uchuu Keiji Gavan: The Movie. Film ini menampilkan Gavan yang semulanya di sewa untuk menangkap para Gokaiger, tapi ditengah perjalanannya ia mengetahui bahwa penyewanya Zangyack, merupakan organisasi jahat yang kejam. Dan akhirnya Gavan membantu Gokaiger melawan Zangyack.. Movie ini juga memperingati 35 tahun Super Sentai dan 30 tahun Metal Heroes..

Para fans Gavan tentu saja menyambut gembira pahlawannya kembali. Namun, nampaknya para penggemar dari Gavan tidak puas dengan satu film itu saja. Dan hal itulah yang membuat Toei menampilkan sebuah Movie baru yang menampilkan Uchuu Keiji Gavan sebagai tokoh utama dalam filmnya. Tentu saja, film ini ditujukan untuk memperingati hari jadinya yang ke 30. Untuk plotnya sendiri akan meneruskan cerita dari serialnya sendiri, dan Kenji Ohba akan kembali memerankan Retsu Ichijouji. Sedangkan cerita yang diangkat masih dirahasiakan, dan untuk judulnya sendiri dinamai Uchuu Keiji Gavan: the Movie.

Disutradarai oleh Osamu Kaneda, dibintangi Yuma Ishigaki (sebagai Geki Jumonji) dan Kenji Ohba (Retsu Ichijouji). Tayang 20 Oktober 2012 di Jepang.