TUTUP

Akhirnya.. Semua Showa Masuk SIC

Era showa adalah era kamen rider sebelum di tinggalkan oleh sang penciptanya, Shotaro Ishinomori. Pada era ini semua Kamen Rider merupakan sebuah cyborg yang diciptakan untuk memberantas keberadaan manusia. Namun karena mereka semua pada dasarnya manusia yang dicuci otaknya, mereka akhirnya sadar, bahwa manusia harus dilindungi.. Meskipun desain mereka masih simpel dan (maaf) jelek.. Kini mereka hadir kembali dalam bentuk figur keren.. Dan ini lah 2 Kamen Rider era Showa yang akan tampil dalam SIC, setelah lainnya sudah dirilis..

Setelah kemarin diumumkan Sky Rider akan dirilis di SIC November, dan merupakan SIC volume 60.. 2 Kamen Rider Showa yang tersisa akhirnya akan hadir juga dalam SIC. Yang pertama adalah Kamen Rider Super One (SIC vol 61) dan yang kedua adalah Kamen Rider ZX (SIC vol 62).. Berikut gambarnya: SIC 61 - Super One [/caption] [/caption] Menurut saya pribadi, Kamen Rider yang pernah ditampilkan di RCTI beberapa belas tahun lalu ini sangat menyentuh hati saya. Apalagi di-remake dengan desain yang lebih hardcore dan detil.. Figure ini dibandol 4.200 yen.. Dan rilis bulan Desember 2011 mendatang. Meskipun sudah diumumkan beberapa bulan lalu, sampai saat ini masih banyak seller Indonesia yang membuka Pre-Order kok. Hehe..   SIC 62 - ZX (dibaca Zi Cross) [/caption] [/caption] Dari senjata, sangat lengkap, memang ZX bisa dibilang merupakan kamen rider showa yang memiliki senjata yang terbanyak. Banyak senjatanya adalah dari persenjataan ninja seperti cross shuriken, impact bomb, microchain, dan pedang. SIC ini dirilis Maret 2012 nanti dengan harga 4.200 yen. Bagi penggemar era showa, untuk melengkapi koleksimu, ZX ini perlu kamu miliki!!