TUTUP

Ini Dia Daftar Film Yang Bikin Kamu Terinspirasi Pengen Keliling Dunia!

Film-film ini dijamin bakal bikin kamu ngebet traveling! Tag pacar kamu!

Bagi kamu yang kurang suka traveling, mungkin list film-film dibawah ini bisa menginspirasi kamu untuk segera keliling dunia sebelum keburu tua!

[duniaku_baca_juga] Sebuah perusahaan travel Inggris yang bernama Contiki Holidays melakukan survei mengenai traveling. Tercatat bahwa 75 persen orang diatas 35 tahun mengaku menyesal tidak melakukan liburan sewaktu muda. Jika kamu merupakan orang yang membutuhkan dorongan untuk melakukan traveling, mungkin inilah daftar film yang akan menginspirasi kamu untuk segera keliling dunia! [page_break no="1" title="Midnight in Paris"] Paris! Siapa yang tak ingin menginjakan kakinya di negara yang dijuluki City of Lights? Dalam film yang dibintangi oleh Owen Wilson ini berkisah tentang liburan seorang pria dengan kekasihnya di Paris dan menemukan taksi ajaib yang membawa mereka ke era Paris 1920, saat di mana Paris sedang berjaya. [page_break no="2" title="Vicky Christina Barcelona"] Scarlett Johansson, Penelope Cruz dan Javier Bardem merupakan nama-nama dari aktor dan artis yang memerankan film ini. Berlatar belakang di Barcelona, film ini berkisah tentang kisah cinta yang rumit. [page_break no="3" title="Thelma & Louise"] Jika kamu penggemar film jadul, Thelma & Louise akan menjadi pilihan yang tepat untuk kamu. Film yang dirilis pada 1991 ini bercerita tentang dua orang sahabat yang melakukan traveling melalui jalur darat di Amerika dan berakhir dengan sangat dramatis karena mereka menjadi buronan. [page_break no="4" title="Under the Tuscan Sun"] Film ini bercerita tentang seorang wanita yang sedang depresi karena dikhianati oleh suaminya. Lalu dia memutuskan untuk melakukan traveling seorang diri di Tuscany, Italia. Di sana, dia secara nekat membeli sebuah vila kumuh dan menetap. Film ini memperlihatkan pemandangan pedesaan Italia yang sangat indah. [page_break no="5" title="Lost in Translation"] Film yang diperankan oleh Bill Muray dan Scarlet Johansson ini memperlihatkan keindahan kota Tokyo. Tak hanya perjalanan yang nyaman namun film ini juga menceritakan ketidak nyamanan yang bisa datang ketika melakukan traveling karena kendala bahasa. Namun film ini tetap memperlihatkan bagaimana traveling bisa merubah hidup anda. [page_break no="6" title="The Secret Life of Walter Mitty"] Film fiksi yang dibintangi oleh Ben Stiller ini memperlihatkan pemandangan indah dari pegunungan dan lautan dari negara Islandia. [read_more id="335157"] Setelah baca list diatas, negara mana nih yang paling ingin kamu datangi? Paris, Barcelona atau Tokyo? Diedit oleh Doni Jaelani