TUTUP

Download APK di PC Dengan Cara Mudah dan Gratis!

Tanggal tua, hemat kuota... Begini cara download aplikasi dan game Android dari Play Store melalui PC secara gratis!

Mungkin kalian pernah mengalami keadaan seperti ini, iseng selancar Google Play, menemukan game yang sepertinya keren, dan gratis lagi. Seperti misalnya, Batman Arkham Origins. Pengen download, namun begitu melihat ukuran filenya… walah, 1 GB! Sedangkan jatah paket internet smartphone sudah menipis. Tapi masih ada jatah langganan paket modem internet di PC… [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/03/20/cara-download-foto-instagram/" title="Cara Download Foto dan Video Instagram!"] Kalau begitu, download APK di PC saja aplikasi atau gamenya dalam bentuk file installer Android (.apk) dan juga data-nya (.obb) sekaligus, dan install secara manual. Yang jelas, cara ini tidak perlu memaksamu masuk website yang menyediakan aplikasi / game Android ilegal, karena download aplikasi & game langsung melalui Google Play, dan hanya berlaku untuk aplikasi atau game yang gratis… Bagaimana cara download APK di PC? [read_more link="http://www.duniaku.net/2012/04/09/solusi-praktis-download-aplikasi-game-google-play-langsung-melalui-pc/" title="Solusi Download Aplikasi dan Game Android Melalui PC"] Kami pernah memberikan panduannya, namun kini setelah update terbaru aplikasi yang mendukung proses ini, semuanya menjadi lebih mudah. Keseluruhan langkah download APK di PC ini sama seperti sebelumnya, namun ada beberapa perubahan yang menyingkat prosesnya. Dan yang pasti, cara ini bukan untuk mengunduh aplikasi berbayar, namun .apk dan .obb (jika ada) dari aplikasi gratisan di Google Play Store.

  • Kalian membutuhkan [outbound_link text="browser Google Chrome" link="https://www.google.com/chrome/browser/desktop/"], serta extension [outbound_link text="APK Downloader" link="https://chrome.google.com/webstore/detail/apk-downloader/cgihflhdpokeobcfimliamffejfnmfii?utm_source=chrome-app-launcher-info-dialog"].
  • Pertama, pastikan kalian memiliki browser Google Chrome terbaru (bisa kamu cek melalui opsi “About Google Chrome" untuk mengetahui versinya, jika ada update, dan kalian terhubung ke internet, bakal di-update otomatis). Jika belum memiliki Chrome, unduh dahulu browser tersebut [outbound_link text="dari laman Google" link="https://www.google.com/chrome/browser/desktop/"]. Kemudian cari extension APK Downloader [outbound_link text="dari tautan ini" link="https://chrome.google.com/webstore/detail/apk-downloader/cgihflhdpokeobcfimliamffejfnmfii?utm_source=chrome-app-launcher-info-dialog"], dan install ke dalam Chrome.
  • Kalian juga membutuhkan device ID dari Android yang saat ini digunakan, alamat email akun Google yang terhubung dengan Play Store, dan password yang kamu gunakan untuk mengakses Google Play. Untuk mengetahui apa device ID Android kalian, cukup unduh saja [outbound_link text="aplikasi Device ID" link="https://play.google.com/store/apps/details?id=com.redphx.deviceid"] melalui Google Play Store. Jika kalian gonta-ganti Android, pastikan untuk memperbarui data device ID ini ke opsi extension APK Downloader.

Download APK di PC

  • Masuk ke [outbound_link text="Chrome Webstore" link="https://chrome.google.com/webstore"], dan cari APK Downloader, dan klik Add To Chrome.
  • Kini masuk ke menu Chrome, lanjut ke More tools, lalu ke Extensions...
Lanjut ke halaman 2...
  • Cari APK Downloader, set ke Enable, dan kemudian klik Options.
  • Kalian perlu memasukkan alamat email, password akun Google, dan juga device ID. Jika belum memiliki device ID, kalian tidak bisa klik Login. Perlu lihat dulu langkah di bawah ini.
  • Untuk memperoleh device ID, kalian cukup install aplikasi [outbound_link text="Device ID dari Play Store" link="https://play.google.com/store/apps/details?id=com.redphx.deviceid"]. Buka aplikasi tersebut, dan catat Device ID-nya. Jangan lupa catat juga Device Codename.
  • Setelah mendapatkan Device ID, dan klik Login pada langkah di atas, maka kini kalian menemukan tampilan seperti gambar di atas. Pilih versi Android pada smartphone yang kalian gunakan saat ini, dan jika di kolom Device Name tidak ada Android kalian, pilih saja custom, dan kemudian untuk Device Codename, isikan saja sama seperti kode nama yang kalian dapatkan saat membuka aplikasi Device ID. Selesai, Save Setting.
  • Kini cari aplikasi atau game gratisan yang ingin diunduh melalui PC di Play Store. Kalian akan menemui opsi baru, Download APK di sana.
  • Dan ketika opsi Download APK di-klik, maka otomatis akan muncul pop-up windows, dimana kalian bisa save .apk, atau untuk Batman Arkham Origins di atas, sekaligus juga file data dalam bentuk .obb yang bisa diunduh ke PC.
  • Jika melihat besar filenya, .apk-nya sih cuma 19 MB, namun file data .obb-nya yang jelas bisa bikin kuota jebol, karena mencapai 1 GB! Dengan begini, kalian bisa mensiasati, misalnya download APK di PC game tersebut, dari tempat kerja atau kampus atau hotspot gratisan (jika ada fasilitas Wi-Fi tentunya), untuk menghemat konsumsi kuota data internet yang saat ini aktif di gadget kalian, kemudian meng-installnya secara manual melalui smartphone atau tablet Android. Tentu saja, file .apk dan .obb tadi perlu disalin dulu ke storage Android kalian terlebih dahulu menggunakan kabel data yang disertakan dalam paket pembelian Android tersebut.