TUTUP

Ada Hal Menarik Apa Saja di Tokyo Game Show 2017?

Tokyo Game Show akan diselenggarakan bulan ini! Hal menarik apa yang tersaji di sana?

Tokyo Game Show 2017 akan diselenggarakan bulan ini. Kira-kira akan ada hal menarik apa ya?

[duniaku_baca_juga] Tokyo Game Show adalah acara tahunan yang selalu diselenggarakan di Jepang. Dalam acara ini, kurang lebih 345 eksibitor dari 36 negara akan hadir, mulai industri game besar maupun indie akan unjuk kebolehan dan memamerkan game mereka. Acara dengan tema "Future e-Sports in Japan" ini akan diselenggarakan selama 4 hari, dan terbagi 2 sesi. Pertama adalah Business Day pada tanggal 21 sampai 22 September, dan ada juga Public Day pada tanggal 23 sampai dengan 24 September 2017. Pada sesi pertama atau Business Day, para developer game terkenal dari seluruh dunia akan datang dan berkumpul untuk bertukar pikiran dan pendapat di Global Game Business Summit 2017 (GGBS 2017). Tema GGBS 2017 tahun ini adalah tentang distribusi game digital. Game digital yang ditekankan tentu adalah game PC dan mobile. Tidak hanya itu, mereka juga akan mendiskusikan tentang pemasaran game di Jepang, terutama game-game e-Sports di TGS Forum 2017. [duniaku_adsense] Pada tanggal 22 September, ada juga Game Expert Session. Di sini akan dibahas tentang teknologi game, terkait dengan teknologi terbaru dan juga segala hal yang berkaitan dengannya. Tidak hanya membahas tentang teknologi game masa kini dan masa mendatang, namun kamu juga bisa mencoba teknologi terbaru itu secara langsung! Akan banyak eksibitor yang akan mengijinkan para pengunjung untuk mencoba berbagai teknolgi game terbaru mereka. [read_more id="328446"] Dalam Game Business Session, akan ada Tsuyoshi Abiko, dari developer Butai Meguri. Dia akan menjelaskan tentang bagaimana penggabungan realitas atau tempat asli dengan game. Dengan konsep menggabungkan realitas dan game, maka akan sukses menarik minat para penggemar. Bagaimana cara menyatukan realitas dan fiksi dalam game, lalu bagaimana caranya mengangkat kearifan lokal ke dalam game akan dia jelaskan. Sebagai contohnya, ada game Girls und Panzer WALK! Tentunya selama Public Day berlangsung pada tanggal 23 sampai 24 September 2017, akan banyak dipamerkan game-game terkenal dan terbaru dari berbagai dunia. Kamu tidak hanya melihat, namun bisa juga mencobanya langsung! Jika kamu ingin merasakan keseruannya, Tokyo Game Show 2017 akan diselenggarakan di Makuhari Messe, Chiba, Jepang pada tanggal 21 sampai dengan 24 September 2017. Diedit oleh Fachrul Razi