Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
MTG Lost Caverns of Ixalan sudah dekat, dan waktunya mengintip salah satu kartunya dari Wizards, Voaltile Fault! Penasaran apa efek kartunya? Cek di sini!
1. Penampakan Volatile Fault!
Volatile Fault merupakan nonbasic land yang memberikanmu colorless mana begitu masuk ke dalam battlefield. Menariknya, kartu ini dilabeli uncommon meskipun efeknya sepintas terlihat membantu lawanmu!
Ketika diaktifkan dengan 1 mana lain dan tap mengorbankan kartu itu sendiri, kamu bisa menghancurkan land nonbasic lawan dengan risiko pemain tersebut mendapatkan land gratis di battlefield mereka. Dalam hal ini, meskipun kamu mendapatkan treasure token, kamu juga berisiko memberikan lawanmu kesempatan kedua!
2. Pre-order dibuka!
Set Magic: The Gathering Caverns of Ixalan masih membuka preorder dengan tanggal rilis 17 November, lho! Dalam set ini, kamu akan menemukan berbagai macam land dan artifact ajaib yang tampak cocok dalam permainan Commander!
Tidak hanya itu, di dalam set inipun kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan kartu-kartu dengan alternative art bertema Jurassic World, senada dengan banyaknya dinosaurus dalam set ini!
Baca Juga: MTG Wilds of Eldraine Box: yang Wajib Kamu Tahu!
3. Tentang Andrew Mar!
Ilustrator kartu inipun juga merupakan seniman yang sudah tidak asing di dalam Magic: The Gathering dan produk Wizards lainnya. Andrew Mar juga membagikan karya-karyanya melalui beragam media sosialnya dan situsnya di andrewkmar.com.
Selain land di atas, iapun juga terlibat dalam set sebelumnya, Wilds of Eldraine melalui proyek karya seni untuk kartu Curse of the Werefox, Succumb to the Cold, dan Scalding Viper!
Apa pendapatmu tentang kartu Volatile Fault di set MTG Lost Caverns of Ixalan? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: 10 Kartu MTG Wilds of Eldraine yang Cocok buat Dek Commander Kamu!