Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Anggota hololive English Generasi 2 Tsukumo Sana akan graduate sebagai Virtual YouTuber hololive Production. Cover telah resmi mengumumkan tanggal kelulusannya melalui berbagai media sosial.
1. Diumumkan akan graduate di akhir Juli
Hari ini, tanggal 12 Juli 2022 virtual YouTuber talenta hololive English generasi kedua tersebut telah mengumumkan dia akan graduate dalam sebuah stream pengumuman pendek di channel Tsukumo Sana Ch. hololive-EN yang berdurasi 27 menit.
"Aku tidak menyesal bertemu dengan kalian, teman-teman...aku benar-benar telah mencoba, aku sayang dengan sunlight community, aku sayang teman-teman hololive-ku dan aku tidak punya penyesalan. Aku tidak menyesal bertemu dengan kalian, kawan-kawan, karena kalian telah sangat mendukungku," sebut Sana.
Menurut press release resmi dari Cover, Tsukumo Sana akan graduate pada 31 Juli 2022.
2. Karier Sana di hololive English
Tsukumo Sana bergabung dengan hololive English sebagai bagian dari talenta generasi keduanya, yakni unit hololive -Council- bersama Nanashi Mumei, Ouro Kronii, Ceres Fauna, dan Hakos Baelz.
Sana meluncurkan debutnya di tanggal 23 Agustus 2021 dan hadir dengan konsep angkasa sebagai tema utama yang diusungnya. Sana merupakan sosok anggota dari generasi kedua yang memiliki kemampuan menggambar yang luar biasa ahli.
Baca Juga: Ini Dia Review HoloCure, Fan Game hololive Ala Vampire Survivors!
3. Pengumuman dari Cover
Perusahaan Cover pun menyanggupi kebenaran kabar kelulusan ini dengan mengunggah berita rilis resmi tentang lulusnya talenta streamer tersebut untuk umum melalui situs cover-corp.com.
Untuk kelangsungan hal-hal yang berhubungan dengan Sana, membership dan konten eksklusif saluran YouTube-nya akan dipertahankan hingga tanggal 31 Oktober. Tanggal yang sama juga berlaku sebagai deadline surat maupun hadiah dari penggemar.
Apa pendapatmu terhadap karier Tsukumo Sana dari awal hingga kelulusannya? Sampaikan impresimu terhadap anggota hololive English generasi 2 tersebut melalui kolom komentar.
Baca Juga: Ini Dia Review HoloCure, Fan Game hololive Ala Vampire Survivors!