TUTUP

6 Skin Mobile Legends Termahal yang Keren Abis

Tertarik untuk membelinya?

Game Mobile Legends memiliki banyak item ekslusif, seperti skin yang membuat permainan semakin seru. Tak jarang, skin-skin yang hadir membuat penampilan hero semakin keren karena skin tersebut memunculkan berbagai efek yang unik.

Moonton, sebagai developer game, menawarkan skin dengan harga yang cukup beragam, mulai dari skin gratis hingga jutaan rupiah. Penasaran dengan bentuk skin Mobile Legends termahal atau tertarik untuk membelinya? Simak dalam artikel berikut ini.

1. Skin Collector

ilustrasi skin collector (dok. Moonton/Mobile Legends)

Skin Collector dirilis oleh Moonton setiap bulannya dan hanya bisa dibeli dalam waktu terbatas di bulan perilisannya. Skin ini memiliki efek yang memanjakan mata, sekaligus menjadi idaman para player Mobile Legends.

Untuk mendapatkannya, Skin Collector biasanya dibandorl dengan harga 4.000 Diamond yang seharga satu jutaan. Namun, kamu bisa mendapatkannya dengan setengah harga apabila sedang ada promo tertentu.

Pada tahun 2022 ini, terdapat bocoran yang akan rilis pada tahun ini, yakni hero Hanabi, Zilong, Cyclops, Silvanna, Natalia, Hanzo, Argus, Vale, Guinevere, dan Ruby. Sangat menarik, bukan?

2. Skin Legend

Gusion Cosmic Gleam (dok. Moonton/Mobile Legends)

Skin Legend bisa dibilang cukup sulit untuk didapatkan. Skin jenis ini tidak bisa kamu dapatkan hanya dengan menggunakan Diamond, lho. Kamu harus mengikuti event Magic Wheel dengan menukarkan Magic Crystal yang dimiliki.

Untuk mendapatkan Skin Legend, kamu perlu menyiapkan uang sekitar 3—4 juta rupiah untuk mendapatkan skin ini. Tak hanya skin, kamu juga bisa mendapatkan border yang keren juga, lho.

3. Skin event dari gacha

Mobile Legends x The Aspirants (dok. Moonton/Mobile Legends)

Mobile Legends bisa dibilang cukup sering untuk mengadakan event-event menarik yang bekerja sama dengan pihak tertentu. Deretan skin ini bahkan bisa dibanderol dengan harga yang cukup tinggi karena masuk ke dalam kategori Skin Limited Edition.

Beberapa contoh skin event dari gacha yang memiliki harga yang tinggi, yakni sebagai berikut.

  • Alucard - Obsidian Blade: Rp3 juta - Rp4 juta untuk mendapatkan skin ini dengan cara membeli 10.000-12.000 Diamond.
  • Granger - Starfall Knight: Rp3 juta
  • Lesley - Angelic Agent: Rp3 juta
  • Gord - Conquerer
  • Miya - Modena Butterfly: Rp10 juta
  • Saber - Codename Storm
  • Skin Special M1, M2, dan M3
  • Layla atau Fanny - The Aspirants
  • Claude, Chang'e, Claude, Angela - Sanrio

4. Skin seri Zodiac

Skin Zodiac (dok. Moonton/Mobile Legends)

Skin Zodiac bisa dibilang sebagai skin yang cukup unik di game Mobile Legends. Skin ini memiliki 12 jenis skin sesuai dengan rasi bintang atau yang biasa disebut dengan Zodiac.

Skin ini dapat kamu dapatkan sesuai dengan waktu Zodiac tersebut, misalnya skin Minotaur Taurus yang bisa didapatkan pada bulan April-Mei. Skin Zodiac adapat kamu dapatkan mulai dari 800 hingga 1.500 Diamond.

5. Skin seri KoF (The King of Fighters)

skin KoF (dok. Moonton/Mobile Legends)

Para pemain ML veteran pasti sudah tidak asing lagi dengan skin King of Fighter, skin ini dapat kamu beli dengan kisaran harga 1.288 Diamond atau Rp300—Rp400 ribu.

Skin King of Fighter sering kali menjadi buruan para player ML karena karakternya yang unik, skill yang menarik, terdapat animasi, dan memiliki pengisi suara asli dari Jepang.

6. Skin seri HERO

Superhero SKIN (dok. AFK Gaming)

Skin Superhero atau HERO dibandrol dengan harga 1,5—3 jutaan rupiah. Skin ini bisa kamu beli saat ada event draw skin HERO pada waktu tertentu.

Skin ini masuk ke dalam kategori skin Limited Edition yang memiliki banyak peminat. Beberapa skin yang telah dirilis adalah Esmeralda, Vale, Chou, Lancelot dan Bruno.

Nah, itu dia daftar skin Mobile Legends termahal yang pernah ada. Apakah kamu sudah mempunyai skin termahal atau tertarik untuk membelinya?